- EA Sports sebagai penyelenggara telah memutuskan bahwa gelaran FIFAe World Cup akan dimulai pada 6-8 Agustus 2021.
- 32 tim dari seluruh dunia berkompetisi untuk memperebutkan total hadiah senilai 500 ribu dollar Amerika atau setara dengan Rp7 Milyar.
- Mosaad "Msdossary" Aldossary dan Julio "BeastBianchi" Bianchi berhasil memastikan tempatnya di FIFAe World Cup 2021.
SKOR.id - Turnamen sepakbola online paling besar di dunia, FIFAe world Cup akan segera digelar pada tahun 2021 ini.
EA Sports sebagai penyelenggara telah memutuskan bahwa gelaran FIFAe World Cup akan dimulai pada 6-8 Agustus 2021.
London telah ditunjuk sebagai tuan rumah gelaran FIFAe World Cup 2021.
32 tim dari seluruh dunia berkompetisi untuk memperebutkan total hadiah senilai 500 ribu dollar Amerika atau setara dengan Rp7 Milyar.
Sebelumnya telah tedapat dua nama yang berhasil lolos ke FIFAe World Cup 2021.
Mereka adalah Dylan Campbell dari Australia dan Jun Tanoiri dari Jepang.
Menyusul kedua orang tersebut, wakil dari Arab Saudi yaitu Mosaad "Msdossary" Aldossary.
Msdossary berhasil memenangkan babak kualifikasi Asia Barat yang digelar mulai 11-13 Juni 2021.
Msdossary sendiri adalah juara dunia FIFAe World Cup 2018 dan runner up FIFAe World Cup 2019.
2 more players join the #FeWC guest list✅
King of the Jungle @Msdossary7 ???????? is back, and joining him is history-maker @theBeastBianchi ???????? who will be the first African player at the FeWC #FameYourGame
Huge congrats to both of you! See you in London! ✈️???????? #FIFAe pic.twitter.com/Nmy0Cqin3B— FIFAe (@FIFAe) June 13, 2021
Selain Msdossary, Julio "BeastBianchi" Bianchi asal Afrika Selatan juga berhasil memastikan tempatnya di FIFAe World Cup 2021.
Dimana Julio "BeastBianchi" Bianchi berhasil menjadi runner up kualifikasi Asia Barat setelah dikalahkan Msdossary pada babak final.
Ini menjadikan Julio "BeastBianchi" Bianchi sebagai orang afrika pertama yang berhasil lolos ke FIFAe World Cup 2021.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Execration Juara MSC 2021 Usai Tumbangkan Blacklist International https://t.co/lNY3hJBNXg— SKOR.id (@skorindonesia) June 13, 2021
Berita eFootball lainnya:
Kalahkan Wakil Indonesia, Pemain Jepang Berhasil Lolos FIFAe World Cup 2021
Termasuk Indonesia, Ini 24 Negara Peserta Babak Utama FIFAe Nations Cup 2021