- Gelaran The Best FIFA Football Awards 2020 berlangsung malam tadi.
- Son Heung-min berhasil meraih gelar Puskas Award.
- Ini adalah penghargaan untuk gol terbaik.
SKOR.id - Berikut ini video Gol Terbaik FIFA 2020 yang dilesakkan oleh Son Heung-min.
Gelaran The Best FIFA Football Awards 2020 berlangsung malam tadi.
Salah satu penghargaan yang diberikan adalah Puskas Award alias Gol Terbaik FIFA 2020.
Penyerang Tottenham Hotspur, Son Heung-min, berhasil jadi pemenang.
Son menang berkat gol yang ia cetak untuk Spurs saat menjamu Burnley di Liga Inggris, 7 Desember 2019.
Gol ini berawal saat Son mendapatkan bola di depan kotak penalti timnya sendiri.
Pemain asal Korea Selatan itu kemudian melakukan serangan balik seorang diri.
Setelah melewati tak kurang dari tujuh pemain, Son berhasil menembak bola melewati kiper lawan.
Berikut ini gol Son Heung-min yang berhasil menang FIFA Puskas Award:
The ???????????????????????? of the #Puskas Award 2020...
???? ????????????????????-???????????? ???????????? ????#FIFAFootballAwards ⚪️ #TheBest pic.twitter.com/3hOpgUSE9h— Tottenham Hotspur (@SpursOfficial) December 17, 2020
"Saat saya tak melihat opsi lain, saya mulai menggiring bola ke depan," ujar Son.
"Setelah beberapa detik saya sudah berada di depan gawang lawan, ini memang gol yang indah."
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Stefano Pioli: AC Milan Kompetitif, Siap melawan Tim Terkuat di Liga Italia https://t.co/tVR85CRh8a— SKOR Indonesia (@skorindonesia) December 17, 2020
Berita FIFA Lainnya:
Pemain Terbaik FIFA 2020: Robert Lewandowski Kalahkan Ronaldo dan Messi