- Liga TopSkor U-12 dan U-15 Sabtu hari ini kick-off.
- TSG Liga TopSkor dturunkan untuk memantau semua pemain yang beredar di kompetisi ini.
- Coach Dinar Bayu memberikan tips buat pemain agar menarik perhatian tim pemandu bakat.
SKOR.id - Liga TopSkor Bandung U-12 dan U-15 mulai bergulir hari ini, Sabtu (15/1/2022).
Panitia penyelenggara kompetisi sudah mempersiapkan segala sesuatunya, agar pelaksanaan berjalan lancar.
Selain mempersiapkan pelaksanaan pertandingan, panitia juga menurunkan Technical Study Group (TSG).
Tim ini dikepalai Coach Gatot Prasetyo, dengan dibantu Coach Dinar Bayu.
TSG diturunkan untuk memantau potensi para pemain yang beredar di Liga TopSkor Bandung U-12, U-13, hingga U-15.
Kepentingannya untuk pembentukan TopSkor Indonesia Bandung atau TSI Bandung.
Nantinya skuat TSI Bandung diturunkan di seri nasional Liga TopSkor.
Kepada redaksi Liga TopSkor Coach Dinar Bayu menjelaskan beberapa poin yang diperhatikan dalam pemanduan bakat.
Setidaknya ada empat aspek yang menjadi penilaian penting.
"Empat aspek penilaian itu paling mendasar. Keempatnya adalah fisik, taktik, teknik, dan mental," kata Dinar Bayu yang pernah menjadi bagian dari tim pelatih di Tim Wanita Jabar di PON, Porda Kota Bandung, hingga Askot Bandung U-13.
Mengenai tingkat kesulitan dalam memantau pemain di Liga TopSkor, karena jumlahnya mencapai ratusan, Dinar Bayu justru mengatakan jumlah pemain tidak menjadi persoalan.
Ada tantangan lebih menarik lainnya dibandingkan memelototi pemain satu per satu.
"Tantangan terbesar adalah masa yang tidak stabil, karena U-12 ini merupakan transisi ke permainan 11 v 11 atau sepak bola yang sebenarnya," kata Dinar Bayu yang juga pernah menangani TSI Bandung U-16.
"Tapi saya yakin dengan sistem di Liga TopSkor, anak-anak akan menampilkan permainan terbaik," ucapnya.
Pelatih yang pernah bekerja di Saswco itu turut memberi pesan kepada pemain dalam kompetisi Liga TopSkor.
"Buat semua pemain lakukan yang terbaik di lapangan dan selalu percaya diri," kata Dinar Bayu.
Baca juga berita Liga TopSkor lainnya:
Liga TopSkor U-14 Papua: Kick-off 29 Januari 2022, Diikuti 12 Tim
Hasil Grup Top Liga TopSkor U-16: Ditahan Imbang RFA Jakarta, Sukmajaya Aman di Puncak Klasemen
Akademi Persika Siap Tempur Lakoni Laga Perdana Liga TopSkor U-17 Karawang