- Geek Fam ID harus merelakan kepergian dari satu player di divisi Mobile Legends yang mereka miliki.
- Tim Mobile Legends Geek Fam ID harus melepas player mereka Dian Agusta atau yang dikenal dengan nickname Wongcoco.
- Geek Fam ID gagal lolos ke babak play-off karena hanya menempati peringkat ketujuh dari delapan tim yang berlaga.
SKOR.id - Selepas MPL Indonesia Season 6 berakhir, Geek Fam ID harus berpisah dengan satu playernya.
Geek Fam ID harus merelakan kepergian dari satu player di divisi Mobile Legends yang mereka miliki.
Tim Mobile Legends Geek Fam ID harus melepas player mereka Dian Agusta atau yang dikenal dengan nickname Wongcoco.
Wongcoco merupakan salah satu player yang berada di tim Geek Fam ID pada MPL Indonesia Season 6.
Di MPL Indonesia Season 6, Wongcoco bersama Geek Fam ID hanya bermain di musim reguler saja.
Geek Fam ID gagal lolos ke babak play-off karena hanya menempati peringkat ketujuh dari delapan tim yang berlaga.
Sebelum resmi melepas Wongcoco, Geek Fam ID memang membuka rekrutmen untuk divisi Mobile Legendsnya.
Kemungkinan besar akan terjadi perombakan dalam skuad Mobile Legends milik Geek Fam ID untuk musim depan.
Rumor yang beredar akan ada satu player lagi dari Geek Fam ID yang akan pamit usai Wongcoco.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Daftar lengkap 16 Tim yang Akan Bertarung di PMPL SEA Final Season 2 https://t.co/fDIHFPy9jk— SKOR Indonesia (@skorindonesia) October 19, 2020
Berita MPL Indonesia Season 6 Lainnya:
Deretan Sejarah yang Diukir RRQ Hoshi Usai Raih Gelar MPL Indonesia Season 6
RRQ Hoshi Juara MPL Indonesia Season 6, Alberttt Sabet Gelar MVP