- Ini adalah musim ke-15 dari gim PUBG Mobile dan gim besutan Tencent Games itu mengusung tema Samurai.
- Seperti biasa para player ditawari dengan berbagai hadiah menarik pada Royal Pass Season 15 ini.
- Satu set skin atau baju samurai menjadi hadiah yang bisa didapatkan andai melakukan pembelian royal pass.
SKOR.id - Musim baru dari gim PUBG Mobile resmi dirilis pada Selasa (15/9/2020) siang dengan sejumlah hadiah menarik.
Ini adalah musim ke-15 dari gim PUBG Mobile dan gim besutan Tencent Games itu mengusung tema Samurai.
Seperti biasa para player ditawari dengan berbagai hadiah menarik pada Royal Pass Season 15 ini.
Satu set skin atau baju samurai menjadi hadiah yang bisa didapatkan andai melakukan pembelian royal pass.
Untuk membuka royal pass, para player harus merogoh kocek sebesar Rp 150 ribu yang akan mendapatkan sekitar 600 UC (Unknown Cash).
Namun para player harus menyelesaikan sejumlah misi untuk mendapatkan satu set baju samurai.
Misi-misi tersebut harus dijalani sampai semua level, 1 hingga 100 terbuka dan kemudian mendapatkan setelan samurai.
Selain skin baju, skin pesawat, hingga skin senjata pun ditawarkan pada royal pass season ke-15 ini.
Skin senjata AKM Samurai Ops bisa didapatkan oleh player jika mereka sudah menyentuh level royal pass 90.
Kemudian skin pesawat Royal Finish Plane juga bisa didapatkan oleh para player jika sudah mencapai level 50 di royal pass mereka.
Bagi player yang tidak melakukan top up atau membuka royal pass untuk musim ini, sejumlah hadiah juga sudah disiapkan.
Skin senjata VSS dan parasut baru juga tetap bisa didapatkan jika tidak membuka royal pass, namun player harus mencapat level tertentu untuk mendapatkannya.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Klasemen MPL Indonesia Season 6 Usai Pekan Kelima, ONIC Esport Belum Tergoyahkanhttps://t.co/iOavNXLAuX— SKOR Indonesia (@skorindonesia) September 14, 2020
Berita PMPL lainnya:
Hasil dan Klasemen PMPL Indonesia Season 2, Hari Kedua Pekan Terakhir
Bigetron Red Aliens Juara Regular Season PMPL Indonesia Season 2