SKOR.id - Persaingan Liga 2 2023-2024 semakin memanas memasuki pekan kelima. Klub-klub yang tadinya mendapatkan hasil minor, sudah mulai menuai kemenangan. Di antaranya adalah Sriwijaya FC, serta Gresik United.
Ada juga Persipa Pati yang menderita kekalahan perdana. Berikut rekapitulasi hasil pekan kelima Liga 2 2023-2024 yang berlangsung, Minggu (8/10/2023).
Persijap Jepara vs Persekat Tegal
Persijap Jepara berhasil menuai tiga poin saat menjamu Persekat Tegal di Stadion Gelora Bumi Kartini, Jepara, Minggu (8/10/2023). Ya, dalam laga ini, Persijap berhasil menang dengan skor tipis 2-1.
Persijap berhasil mencetak gol lebih dahulu ketika laga baru memasuki menit keenam, melalui Haru Nakagaki. Unggul satu gol, Persijap tampil lebih bersemangat.
Hingga akhirnya, mereka menambah keunggulan pada menit ke-30 melalui gol Fikron.
Persekat baru bisa memperkecil kedudukan pada menit ke-75 lewat gol yang dicetak Zidane. Skor 2-1, untuk keunggulan tim tuan rumah bertahan hingga pertandingan usai. Ini menjadi kemenangan perdana Persijap pada Liga 2 musim ini. Sebaliknya, hasil tersebut menjadi kekalahan ketiga Persekat dari lima laga yang telah dijalani pada musim ini.
Sriwijaya FC vs PSPS Riau
Sriwijaya FC akhirnya bisa bangkit dari keterpurukan. Menyusul, mereka berhasil menumbangkan perlawanan PSPS Riau, skor 4-2, di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang, Minggu (8/10/2023).
Tampil dominan, Sriwijaya FC justru sempat tertinggal lebih dahulu pada menit ke-13 melalui gol Yudhi Adytia. Tim tuan rumah baru bisa menyamakan kedudukan pada menit ke-39, lewat gol Habibi Jusuf. Skor 1-1, bertahan hingga turun minum.
Pada babak kedua, Sriwijaya FC kembali bisa mencetak gol lewat Irwanto Bajo (48’), untuk mengubah skor menjadi 2-1. Tapi, berhasil disamakan oleh PSPS melalui gol Tri Pribadi (58’).
Hingga akhirnya, Laskar Wong Kito menambah dua gol lagi lewat M. Rifqi (89’) dan Rivaldi Bawuo (90+4’). Skor 4-2, untuk kemenangan Sriwijaya FC menutup laga ini.
Kemenangan ini mendongkrak posisi Sriwijaya FC ke posisi kedua klasemen Grup 1 dengan delapan poin. Jumlah poin itu sama dengan yang dikumpulkan Persiraja yang kini berada di puncak klasemen.
Gresik United vs Persipa Pati
Gresik United berhasil menuai kemenangan kedua mereka pada Liga 2 2023-2024. Itu setelah, skuad yang dilatih Rudy Eka Priyambada tersebut menumbangkan perlawanan Persipa Pati, skor 2-0, di Stadion Gelora Joko Samudro, Gresik, Minggu (8/10/2023).
Dua gol kemenangan Gresik United dicetak oleh Dicky Kurniawan (47’) dan Muhammad Ridwan (69’). Hasil ini mengakhiri rentetan catatan negatif Gresik United yang pada dua laga sebelumnya menderita kekalahan dari Deltras FC (1-2) dan Persela Lamongan (0-1).
Sedangkan bagi Persipa Pati, ini menjadi kekalahan perdana mereka pada musim ini setelah sebelumnya meraih satu kemenangan dan dua kali hasil imbang.
Sada Sumut FC vs PSDS Deli Serdang
Sada Sumut FC mampu menuai poin penuh saat menjamu PSDS Deli Serdang di Stadion Baharoeddin Siregar, Lubukpakam, Minggu (8/10/2023). Stadion tersebut sejatinya merupakan kandang PSDS, tapi digunakan juga oleh Sada Sumut menjadi kandang mereka untuk Liga 2 musim ini.
Bertindak sebagai tuan rumah Sada Sumut berhasil menang dengan skor 2-1. Dua gol kemenangan Sada Sumut dicetak oleh M. Aulia Rahman melalui tendangan penalti pada menit ke-17 dan Agung Muliadi (85’). Sedangkan satu-satunya gol PSDS dicetak oleh Kurniawan.