- Pengurus Besar Esport Indonesia atau (PB ESI) secara resmi menjadi cabang olahraga prestasi di Indonesia.
- Rapat Kerja Nasional dilakukan oleh KONI Pusat pada 25-27 Agustus 2020.
- Esports Indonesia dibawah Kepemimpinan Ketua Umum Bapak Jenderal Polisi (Purn.) Prof. Dr. Budi Gunawan, S.H., M.Si. dan Ketua Harian Indonesia Komjen. Pol. Drs. Bambang Sunarwibowo, S.H., M.Hum. sudah resmi menjadi Cabang Olahraga Prestasi di Indonesia sesuai UU yang berlaku di Indonesia
SKOR.id - Kabar gembira untuk Esport Indonesia dari Rapat Kerja Nasional yang dilakukan oleh KONI Pusat pada 25-27 Agustus 2020.
Pengurus Besar Esport Indonesia atau (PB ESI) secara resmi menjadi cabang olahraga prestasi di Indonesia.
"Dari 9 cabang olahraga baru ada beberapa yang sudah memenuhi syarat yakni IBA MMA dan Esport," ujar Pimpinan Sidang Rakernas KONI 2020, Sudarmo, yang juga Waketum II Bidang Organisasi KONI.
Video pengukuhan Esport sebagai salah satu olahraga prestasi diunggah ke dalam akun Instagram milik PB ESI.
Dalam keterangannya Esport Indonesia sudah resmi menjadi cabang olahraga prestasi di Indonesia.
"Esports Indonesia dibawah Kepemimpinan Ketua Umum Bapak Jenderal Polisi (Purn.) Prof. Dr. Budi Gunawan, S.H., M.Si. dan Ketua Harian Indonesia Komjen. Pol. Drs. Bambang Sunarwibowo, S.H., M.Hum. sudah resmi menjadi Cabang Olahraga Prestasi di Indonesia sesuai UU yang berlaku di Indonesia"
"Dengan resminya Esports di Indonesia sebagai Cabang Olahraga Prestasi dibawah naungan PB ESI , kami akan berfokus kepada Visi dan Misi Utama kami di ranah Olahraga Esports di Indonesia."
"Yaitu mencari bibit-bibit unggul di Indonesia yang siap berkompetisi di Nasional dan Internasional, Memajukan Esports Tanah Air, Bertugas dan Bertanggung jawab sebagai Organisasi yang menaungi seluruh Ekosistem Esports di Indonesia yg lebih terarah lagi sesuai dengan Visi dan Misi kami bersama." bunyi pernyataan dalam laman Instagram PB ESI.
PB Esport Indonesia resmi dilantik pada Sabtu (18/1/2020), pelatikan digelar di Hotel Indonesia Kempinski, Jakarta.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Esport Lainnya:
Hasil MPL Indonesia Season 6 Hari Pertama Pekan Pertama, RRQ Hoshi Tanpa Hambatan
Gambaran Soal Rivalitas RRQ Hoshi dengan EVOS Legends Sepanjang MPL Indonesia Season 5