- Pemain Bima Perkasa, Rachmad Febri Utomo, terkonfirmasi Covid-19.
- Hasil itu diketahui dari tes Swab PCR ketiga sebelum memasuki IBL Bubble.
- Adanya kasus ini membuat pertandingan Bima Perkasa melawan Satya Wacana Saints, ditunda.
SKOR.id - Gim antara Bank BPD DIY Bima Perkasa vs Satya Wacana Saints Salatiga yang seharusnya berlangsung Rabu (10/3/21), ditunda.
Bima Perkasa akan menghadapi Satya Wacana pada laga perdana mereka di IBL Bubble, Robinson Cisarua Resort, Bogor, hari ini.
Sayang, rencana tersebut terpaksa ditunda karena salah satu pemain Bima Perkasa, Rachmad Febri Utomo, positif Covid-19.
Mantan pemain CLS Knights itu diketahui positif Covid-19 pada tes Swab PCR ketiga atau sebelum memasuki bubble.
Direktur Utama IBL, Junas Miradiarsyah, mengatakan penundaan ini berdasarkan rekomendasi dari tim dokter.
Bima Perkasa sebenarnya masih bisa bermain karena memiliki pemain yang cukup dan sudah berada di bubble.
Namun, demi mencegah penyebaran, IBL terpaksa menunda pertandingan Bima Perkasa melawan Satya Wacana.
"Pertandingan Bima Perkasa vs Satya Wacana Saints akan ditunda ke 16 Maret 2021, pekan depan," kata Junas Miradiarsyah.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita IBL Lainnya:
Hasil IBL 2021: Indonesia Patriots Kalahkan NSH Mountain Gold di Laga Pembuka
Link Live Streaming IBL 2021: Duel NSH Mountain Gold Timika vs Indonesia Patriots Jadi Pembuka