- Priscilla Hertati Lumban Gaol tetap jaga kebugaran selama masa pandemi virus corona dan PSBB.
- Atlet MMA putri 31 tahun itu berharap pandemi virus corona segera berakhir.
- Priscilla Hertati Lumban Gaol bidik gelar juara dunia ONE Championship kelas atom putri.
SKOR.id – Atlet tarung bebas (MMA) Priscilla Hertati Lumban Gaol harus sedikit bersabar untuk bisa lagi naik oktagon.
Setelah pulih dari cedera jari, ambisi petarung putri asal Indonesia itu kembali berlaga terhambat lantaran pandemi virus corona (Covid-19).
Pasalnya, wabah ini telah mengacaukan agenda pertarungan ONE Championship. Pada sisi lain, Pemerintah Indonesia tengah menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).
Meski demikian, kondisi sulit ini tidak membuat Priscilla Hertati Lumban Gaol menyerah dengan keadaan. Ia tetap disiplin berlatih.
Berita ONE Championship Lain: ONE Championship Bersama Global Citizen Gelar Konser Amal Lawan Covid-19
Petarung 31 tahun tersebut mengatakan hal ini dilakukan agar dirinya tetap dalam kondisi fit saat situasi telah kembali normal.
“Tetap bugar, lakukan PSBB sesuai anjuran pemerintah. Tetap tinggal di rumah jika tidak ada hal-hal yang sangat mendesak untuk dilakukan di luar rumah,” kata Priscilla Lumban Gaol.
“Mari semua berharap (wabah) virus corona segera berahkhir, sehingga kita dapat kembali ke kehidupan normal,” ia menambahkan.
Selain latihan rutin, selama masa pandemi, Priscilla sangat disiplin menjalani langkah-langkah untuk memutus rantai penyebaran virus corona.
“Saya tetap bugar dengan melakukan berbagai latihan rutin di rumah. Saya lebih sering cuci tangan dan mandi, serta membersihkan pakaian yang saya kenakan,” katanya.
“Saya juga minum vitamin, mengonsumsi makanan yang layak, mengikuti jadwal latihan dan memastikan istirahat yang cukup,” Priscilla melanjutkan.
Selama masa PSBB, Thathi, sapaan Priscilla, juga mengisi waktu luangnya untuk mengejar ketertinggalan menonton film-film terbaru.
"Terlepas dari latihan saya, selama tiga pekan terakhir saya menghabiskan sebagian besar waktu untuk streaming film dan berselancar di internet,” ia mengakui.
Priscilla Hertati Lumban Gaol mengungkapkan mimpinya untuk meraih gelar juara ONE Championship kelas atom putri yang kini dipegang petarung Singapura, Angela Lee.
Namun, perempuan asal Sumatera Utara itu menyadari untuk dapat berhadapan dengan pemegang gelar, harus lebih dulu melewati tantangan menghadapi petarung lainnya.
Menurut Thathi, salah satu atlet yang bisa memberikan ujian berat dan mendorongnya untuk bisa mengeluarkan kemampuan terbaik adalah Rika Ishige dari Thailand.
“Saat saya cedera, ONE Championship memang menawarkan saya untuk berhadapan dengan Rika. Namun ketika itu saya belum siap,” kata Priscilla Hertati Lumban Gaol.
Berita ONE Championship Lain: Variasi Workout di Rumah ala 10 Atlet One Championship
Kini, Priscilla siap kembali berlaga serta bersaing dengan Rika Ishige sebagai salah satu batu loncatan dalam meniti jalan menuju gelar Juara Dunia ONE Women Atomweight.
“Kita punya harapan, yaitu salah satu atlet Indonesia bisa meraih gelar sabuk juara. Jika diberi kesempatan menjadi penantang gelar tentu suatu kebanggaan,” ujarnya.
“Bukan buat saya, tapi kita, sebagai masyarakat Indonesia,” Priscilla Hertati Lumban Gaol berharap.
Thathi belum kembali naik oktagon setelah berhasil mengalahkan Bozhena Antoniyar asal Myanmar di Istora Senayan, Jakarta 25 Oktober 2019.
Sepanjang karier profesional, Priscilla Hertati Lumban Gaol telah mengantongi tujuh kemenangan dari 11 pertarungan yang dilakoni.