- Winger Persib itu baru saja menjalani operasi pengangkatan tumor yang bersarang di otaknya, dan saat ini Puja masih menjalani pemulihan di rumah sakit.
- Robert Rene Alberts mengunjungi Puja Abdillah bersama pelatih fisik Persib Bandung, Yaya Sunarya.
- Yaya mengaku lega, karena dia melihat Puja berada dalam kondisi yang baik setelah menjalani operasi.
SKOR.id - Tim pelatih Persib Bandung memberikan suntikan dukungan dan motivasi kepada Puja Abdilah agar segera pulih dan bisa kembali ke lapangan.
Winger Persib itu baru saja menjalani operasi pengangkatan tumor yang bersarang di otaknya, dan saat ini Puja masih menjalani pemulihan di rumah sakit.
Pelatih kepala Persib, Robert Rene Alberts pun berinisiatif untuk menjenguk dan melihat kondisi pemainnya itu secara langsung.
Robert tidak sendiri dia datang menjenguk Puja didampingi Pelatih Fisik Persib, Yaya Sunarya.
"Kemarin janjian sama coach sama Pak Irfan (Sekretaris tim Persib), ingin melihat kondisi Puja."
"Pagi Alhamdulillah bisa ke sana, jam 10-an berangkat dan kebetulan di sana ada orang tuanya juga," kata Yaya saat dihubungi wartawan, Selasa (14/7/2020) malam WIB.
Yaya mengaku lega, karena dia melihat Puja berada dalam kondisi yang baik setelah menjalani operasi.
Selain itu, Yaya pun bersyukur karena banyak yang memberikan dukungan moril secara langsung kepada Puja.
Dukungan tersebut, diberikan langsung oleh para pemain dan mantan Persib.
Menurut Yaya, dalam situasi seperti ini, Puja memang membutuhkan banyak dukungan dan motivasi agar dia bisa segera pulih dan bisa kembali ke lapangan.
"Kondisinya pasca operasi Senin pekan lalu, Alhamdulillah berangsur membaik. Karena, proses habis operasi itu kan tidak boleh dikunjungi, belum bisa diajak komunikasi."
"Baru dua hari lalu katanya bisa dijenguk sama rekan-rekan pemain juga kaya Dedi Kusnandar dan Atep, Alhamdulillah kondisinya kelihatan terus membaik," ungkap Yaya.
Menurut Yaya, secara pribadi Robert Rene Alberts pun mengungkapkan dukungan dan motivasinya untuk Puja.
Dikatakan Yaya, pelatih asal Belanda itu sangat mengharapkan agar Puja bisa segera pulih dan bisa kembali menjalani aktivitasnya sebagai pesepak bola.
Puja dinilai adalah pemain muda bertalenta yang dimiliki Persib, hanya saja, dia membutuhkan waktu untuk berkembang dan mengasah talentanya.
Robert Rene Alberts, sangat berharap Puja bisa menjadi tulang punggung tim Persib pada masa depan.
"Coach Robert juga menyampaikan agar Puja sabar, kuat, dan bisa mengambil hikmah dibalik ini."
"Puja pemain bertalenta yang dimiliki Persib, sama seperti Febri, Zola, Beckham, dan Aziz."
"Tentunya kami semua berharap Puja bisa segera pulih, agar dia bisa siap lagi masuk ke tim, seperti ditunjukan Puja saat masa pra season buat gol dan ikut bagian tim ini," ungkap Yaya.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Persib Lainnya:
Nick Kuipers Sudah Membayangkan Rasanya Jadi Juara Bersama Persib
Semua Komponen Persib Satu Suara, Modal Bagus Menuju Lanjutan Liga 1
Empat Gelar Juara Persib Tak Lepas dari Intervensi Taktik Ateng Wahyudi