- ONE Esports untuk kali pertama bakal menyelenggarakan kompetisi MLBB pada 1-5 Juli 2020 mendatang.
- Sebelum acara puncak, ONE Esports akan mengadakan sejumlah kualifikasi terbuka yang berlangsung di beberapa negara Asia Tenggara, termasuk di Indonesia.
- Total hadiah yang diperebutkan mencapai Rp 2,1 miliar.
SKOR.id – ONE Esports untuk kali pertama bakal menyelenggarakan kompetisi Mobile Legend: Bang Bang (MLBB) pada 1-5 Juli 2020 mendatang. Meski begitu, lokasi penyelenggaran akan diumumkan dalam waktu dekat.
Carlos Alimurung selaku CEO ONE Esports mengatakan tim Mobile Legend terbaik dunia dipastikan bakal bersaing untuk memperebutkan tolah hadiah sebesar 15.000 dolar AS (sekitar Rp 2,1 miliar).
Sebelum acara puncak, ONE Esports akan lebih dulu mengadakan sejumlah kualifikasi terbuka yang berlangsung di beberapa negara Asia Tenggara.
Baca Juga: Hasil dan Klasemen MPL Season 5 Usai Pekan Ketiga
Masing-masing di Indonesia dan Singapura pada 2-3 Mei 2020, kemudian Filipina dan Malaysia pada 9-10 Mei, dan Thailand, Laos, Myanmar pada 16-17 Mei. Hal ini untuk membuka peluang tim baru untuk bisa bersaig dengan papan atas dunia.
“Kami tidak hanya memberi kesempatan kepada siapa pun untuk bersaing dengan tim Mobile Legends terbaik, tetapi juga menjalankan seri kompetisi kelas dunia yang bakal melibatkan dan memukau penggemar esports,” ujar Carlos Alimurung.
Dalam kesempatan ini, Carlos Alimurung menuturkan pihaknya menggandeng pengembang permainan video asal Cina, Moonton.
“ONE Esports sangat bangga berkolaborasi dengan Moonton menyelenggarakan seri kompetisi ONE Esports Mobile Legends: Bang Bang,” katanya.
“Asia Tenggara merupakan pelopor mobile esports. Mobile Legends: Bang Bang telah mengasuh dan mengembangkan salah satu komunitas esports tersehat didunia,” ia menuturkan.
Mobile Legends: Bang Bang merupakan platform game Multiplayer Online Battle Arena (MOBA) untuk pemakaian di handphone dan tablet.
Game tersebut diluncurkan pertengahan 2016 untuk system operasi Android dan iOS. Game ini merupakan game MOBA paling popular didunia dengan penggunanya sebanyak 500 juta instalasi dan 80 juta pemakai aktif setiap bulannya.
Game MOBA ini dimainkan di Asia Tenggara, Eropa, Amerika Utara, Timur Tengah dan India. Total keseluruhan, Mobile Legends: Bang Bang menjangkau sebanyak 139 negara dan telah diterjamahkan dalam 25 bahasa.
Selain itu juga telah mengoperasikan lebih dari 1.200 server untuk memastikan game tersebut berjalan lancar. MLBB juga merupakan titel perdana esports yang dikompetisikan untuk memperebutkan medali pada SEA Games XXX/2019 Filipina.
Baca Juga: Daftar 32 Tim untuk PUBG Mobile Pro League 2020
“Di Moonton, kami sangat antusias sekali bekerja sama dengan ONE Esports,” kata Lucas Mao, Direktur Operasional Moonton.
“Pengalaman mereka dalam menciptakan model olahraga yang bercerita telah memberikan kami keyakinan untuk berkolaborasi lebih lama, bukan hanya satu kali saja melainkan dua kali turnamen regional pada 2020 ini,” ia menambahkan.
“Kami percaya kerja sama dengan ONE Esports akan mempercepat tujuan jangka panjang kami untuk membangun ekosistem esports yang berkesinambungan dan dinamis.”
Lihat postingan ini di Instagram