- Guard Dallas Mavericks Luka Doncic siap tampil pada laga NBA All Star 2020 akhir pekan ini.
- Luka Doncic tak akan melakukan slam dunk dalam pertandingan NBA All Star karena baru pulih cedera.
- Pada Rabu (12/2/2020), Luka Doncic berandil membawa Dallas Mavericks mengalahkan Sacramento Kings, 130-111.
SKOR.id – Luka Doncic antusias jelang penampilan perdananya dalam NBA All Star. Guard Dallas Mavericks ini masuk daftar starter Tim LeBron James (Wilayah Barat).
Performa pebasket yang baru menjalani musim keduanya di NBA itu memang meroket sejak musim 2018/19. Sejumlah rekor berhasil ditorehkan Luka Doncic.
Ia mematahkan catatan Michael Jordan sebagai pemain yang mampu mencetak setidaknya 20 poin, 5 rebound, dan 5 assist dalam 18 laga berturut-turut NBA.
Pada Desember 2019, Luka Doncic melakukan itu dalam 20 penampilan beruntun. Ia juga merupakan pebasket termuda yang mampu membuat dua triple double sebelum berusia 20 tahun.
Masih ada banyak rekor yang telah berhasil dibukukan pemain asal Slovenia ini. Yang pasti, semua itu layak membuatnya berada dalam daftar skuad NBA All Star 2020.
Luka Doncic akan genap berusia 21 tahun pada 28 Februari mendatang. Artinya, ia bakal tercatat sebagai pemain termuda asal Eropa yang tampil sebagai starter dalam laga NBA All Star.
Baca Juga: NBA All Star 2020: Kontes 3 Poin Gunakan Format Baru
Namun, Doncic mengalami kemunduran belakangan ini akibat cedera pergelangan kaki (ankle) saat latihan yang memaksanya absen dalam tujuh laga terakhir Dallas Mavericks.
Kendati demikian, Luka Doncic tentu tidak akan membiarkan hal itu membuatnya mimpinya bermain dalam gim NBA All Star sirna. Dan itu ditunjukkan sang pemain pada Rabu (12/2/2020).
Setelah absen sejak 30 Januari lalu, Doncic kembali tampil. Ia membawa Dallas Maverick mengalahkan Sacramento Kings, 130-111, di American Airlines Center.
Pebasket berpostur 201 cm ini tampil brilian, mencetak 33 poin, 12 rebound, dan 8 assist. Catatan tersebut menjadi bukti Luka Doncic sangat siap untuk NBA All Star 2020.
Penampilannya menjadi salah satu yang paling dinantikan publik. Seperti diketahui, Doncic merupakan seorang point guard yang memiliki postur small forward.
Namun fleksibilitas dan kemampuannya secara keseluruhan, membuat pemain kelahiran Ljubljana, Slovenia ini sangat layak tampil dalam sebuah laga All Star.
Baca Juga: NBA All Star 2020: Daftar Skuad LeBron vs Giannis Jilid II
Luka Doncic punya pergerakan yang cerdas, visi permainan, umpan-umpan akurat, serta kemampuan mencetak poin mumpuni.
“Yang pasti saya tidak akan menjadi pemain yang melakukan slam dunk,” kata Doncic tentang harapannya tampil dalam NBA All Star usai pulih dari cedera ankle.
Meski fan tidak bakal melihat Luka Doncic beraksi memperlihatkan dunk-nya, tentu masih ada banyak hal menarik yang bisa dilihat dari permainannya.
Dalam skuad Wilayah Barat, Doncic bisa menyuplai assist untuk pemain seperti LeBron James, Anthony Davis, atau Russell Westbrook yang bisa menyelesaikannya dengan slam dunk.
NBA All Star 2020 akan menjadi pekan sibuk bagi Luka Doncic. Selain tampil dalam gim utama pada Minggu (16/2/2020), ia juga bakal bermain dalam pertandingan Rising Stars, Jumat (14/2/2020).
“Ini penting (bagi saya) karena tidak setiap hari Anda bisa menjadi bagian All Star. Demi NBA, fan, dan diri sendiri, saya ingin bermain,” ujar Luka Doncic.
View this post on Instagram