- Liverpool bisa memastikan juara Liga Inggris lebih cepat setelah Manchester City batal main pekan ini.
- Manchester City dan Liverpool dipisahkan oleh jarak 22 poin.
- Pertandingan Manchester City vs West Ham United dibatalkan akibat badai Ciara.
SKOR.id - Penantian Liverpool untuk menjuarai Liga Inggris dalam 30 tahun terakhir bisa selesai lebih cepat menyusul pembatalan pertandingan Manchester City.
Partai Manchester City, yang tertinggal 22 poin dari Liverpool, menjamu West Ham United pada Minggu (9/2/2020) dibatalkan menyusul ancaman badai Ciara.
Baca Juga: Badai Batalkan Laga Manchester City vs West Ham
Sementara Liverpool hanya butuh enam kemenangan lagi dalam 13 pertandingan terakhir atau bisa juara paling lambat pada 21 Maret 2020 selama mereka terus menang.
Itu adalah saat melawan Crystal Palace.
Kepastian itu menyusul hasil pekan ke-25 akhir minggu lalu. Liverpool mengalahkan Southampton 4-0 dan Manchester City menyerah 0-2 kepada Tottenham Hotspur.
Jika Liverpool mampu menang terus hingga 21 Maret, secara matematis City tak mungkin bisa mengejarnya.
Namun, pembatalan laga City vs West Ham bisa membuat Liverpool juara lebih cepat --yakni pada 7 Maret ketika mereka menjamu Bournemouth di Stadion Anfield.
Meski begitu tetap ada catatan menyertai. Liverpool bisa melakukannya andai menang terus dan City terpeleset dalam satu laga hingga 7 Maret.
Jika jadwal baru City vs West Ham terjadi sebelum 7 Maret, kesempatan berikut Liverpool untuk membungkus gelar juara terjadi pada 16 Maret, dengan catatan City kalah dari Leicester City pada 22 Februari.
Selepas pekan ke-26 ini, Liga Inggris mengalami jeda musim dingin dan hanya diselingi kalender Piala Carabo (Piala Liga Inggris).
Baca Juga: Carlo Ancelotti Berharap Liverpool Tak Jadi Juara di Markas Everton
City baru akan bertanding lagi dengan tandang ke Leicester City pada 22 Februari. Adapun Liverpool bermain lebih dulu dengan mengunjungi Norwich City pada 16 Februari.
Jadi, jika Liverpool menang pada 16 Februari, jarak dengan City melebar menjadi 25 poin.
Sebelum ini, Manchester United pernah menjuarai Liga Inggris dengan cepat pada 14 April 2001. Namun, rekor itu bisa dipecahkan Liverpool --baik dengan penundaan laga City maupun tidak.