- PUBG Mobile Global Championship 2020 akan kembali memasuki babak Super Weekend.
- Berbeda dari sebelumnya, babak Super Weekend pekan kedua akan dimulai dengan rangkaian pertandingan hari ketiga Super Weekend pekan pertama yang akan berlangsung pada Jumat (4/12/2020) mulai pukul 18.25 WIB.
- Itu artinya, para penggemar PUBG Mobile Indonesia masih dapat menyaksikan dua tim tanah air, Bigetron Red Aliens dan Aerowolf Limax, bertarung di babak Super Weekend.
SKOR.id - Rangkaian pertempuran yang tertunda pada hari ketiga pekan pertama Super Weekend PMGC 2020 dapat disaksikan melalui link live streaming di akhir artikel.
PMGC 2020 akan kembali melangsungkan babak Super Weekend-nya.
Meski begitu ada sedikit perubahan yang terjadi setelah adanya penyesuaian jadwal akibat penundaan kompetisi yang dilakukan pekan lalu.
Sehingga pekan ini, babak Super Weekend PMGC 2020 akan dimulai dengan rangkaian hari ketiga pekan pertama yang akan berlangsung pada Jumat (4/12/2020) mulai pukul 18.25 WIB.
Menghadapi laga terakhir yang tertunda, jelas motivasi lebih ada di benak para pemain Aerowolf Limax.
Pasalnya Aerowolf dipastikan tak akan bertarung di babak Super Weekend pekan kedua setelah tak lolos dari fase Weekdays.
Sehingga lima pertempuran yang tersisa dari hari ketiga Super Weekends pekan pertama jelas harus dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh Aerowolf Limax.
Apalagi Aerowolf Limax sejauh ini masih menghuni peringkat kesembilan dari hasil dua hari babak Super Weekend pekan perdana.
Hzlnutz dkk tertinggal cukup jauh dari BTR RA yang berada di peringkat kedua.
Bicara soal BTR Red Aliens, jelas anak asuh Steven "S1nyo" Valerian Danilo juga tak ingin menyia-nyiakan kesempatan.
View this post on Instagram
Pasalnya mereka masih tertinggal 15 poin dari sang pemuncak klasemen overall sementara, 4AM.
Zuxxy cs sejauh ini berhasil mengumpulkan 114 poin dari 10 pertandingan yang mereka jalani pada dua hari babak Super Weekend pekan pertama.
Perjuangan Aerowolf Limax dan Bigetron Red Aliens di hari ketiga Super Weekend PMGC 2020 dapat disaksikan secara langsung.
Perjuangan kedua tim itu dapat disaksikan melalui akun Facebook Gaming maupun kanal Youtube PUBG Mobile Indonesia, Jumat (4/12/2020) mulai pukul 18:25 WIB.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
5 Momen Terbaik Dua Tim PUBG Mobile Indonesia pada Pekan Pertama PMGC 2020 https://t.co/2zUbf3x8xs— SKOR Indonesia (@skorindonesia) December 3, 2020
Berita PMGC 2020 lainnya:
Jadwal Super Weekend Pekan Kedua PMGC 2020 Alami Perubahan
Klasemen Weekdays PMGC 2020 Hari Kedua Pekan Kedua: Aerowolf Limax Absen di Super Weekend