SKOR.id - ASIOP menjadi tim yang paling superior pada Grup Top Olahbola Ellevate Liga TopSkor U-13 2022-2023.
Hasil sempurna berhasil diraih ASIOP hingga laga pekan ketujuh Grup Top Olahbola Ellevate Liga TopSkor U-13 2022-2023.
Dari enam laga yang sudah dimainkan, tim yang berhombase di Sentul itu mengakhiri laga dengan kemenangan.
Terakhir, ASIOP sukses menumbangkan BTC dengan skor 4-1 di Lapangan H Sainin, Depok, Minggu (6/11/2022).
Hingga kini, tim yang dihuni Abdul Galih dan kawan-kawan belum sekalipun menyentuh kekalahan. Untuk sementara, ASIOP memimpin klasemen Grup Top.
Pelatih ASIOP, Maulana Moong mensyukuri hasil apik yang telah diraih.
Di samping itu, dia tetap mewaspadai agar timnya tidak kehabisan bensin.
Menurut Moong, masalah tersebut kerap menghantui timnya, yakni bermain baik di fase grup, namun melempem saat bertarung di fase gugur.
"Anggap setiap partai ini adalah laga final, mungkin bisa dibilang ini menjadi partai terakhir anak-anak main jadi mereka harus mengeluarkan kemampuan semaksimal mungkin," kata Moong.
"Terus berkaca dari musim lalu trend positif terus tapi di akhir kami kehabisan bensin. Selalu saya bilang pokoknya setiap pertandingan ini pertandingan final, kami all out, kerja keras di lapangan, kami bisa," Moong menambahkan.
Lebih dari itu, Moong juga telah menyiapkan antisipasi agar timnya bisa terus konsisten, tanpa kehabisan bensin.
"Antisipasinya kami selalu memberikan mereka gambaran, karena di Liga TopSkor ini pemuncak klasemen belum tentu untuk ke depannya," tutur Moong.
"Paling kami pastikan setiap pertandingan itu pertandingan final, pertandingan kemarin dilupakan dan fokus di pertandingan ini," ungkap Moong.
Berita Liga TopSkor lainnya:
Zanadin Fariz Akui Mentalitas Bertanding di Ajang Internasional Mulai Terbentuk
Pangdam Cenderawasih Buka Liga TopSkor U-12 Papua 2022-2023: Junjung Tinggi Sportivitas!