- Telesandi berhasil membawa pulang tiga poin penting.
- Pasukan Telesandi berhasil mengalahkan GMSA dengan skor 3-1 pada lanjutan Ellevate Liga TopSkor U-15 musim 2022-2023.
- Pelatih Telesandi, Prasetyo mengatakan skema latihan yang diberikan dapat dijalankan dengan baik pada laga ini.
SKOR.id - Telesandi berhasil membawa pulang tiga poin penting pada lanjutan Ellevate Liga TopSkor U-15 musim 2022-2023.
Pada pertandingan ke-10 pasukan Telesandi berhasil mengalahkan GMSA dengan skor 3-1 di Lapangan Trisakti, Nagrak, Kabupaten Bogor, Sabtu (10/12/2022).
Tiga gol kemenangan Telesandi diraih oleh Rama Kusuma (5'), Muhammad Ibnu (23'), dan Haikal D (30').
GMSA hanya berhasil memperkecil ketertinggalan melalui gol Ousmane di akhir babak kedua.
Pelatih Telesandi, Prasetyo mengaku senang dengan performa para pemainnya. Menurutnya skema latihan dan arahan yang diberikan dapat dijalankan dengan baik pada laga ini.
"Saya lihat ada progres dari pemain, dilihat dari penampilan mereka pekan lalu. Ini yang saya inginkan. Kemenangan ini juga penting untuk Telesandi bisa berjuang lolos ke babak selanjutnya," ujar Prasetyo.
Diketahui, Telesandi kini masih berada di posisi ke-10 dengan raihan poin 12 di klasemen sementara grup Skor.
Jika ingin lolos ke babak gugur tentu anak asuh Prasetyo harus mengejar peringkat ke-8 yang saat ini ditempati oleh Diklat ISA dengan mengoleksi 13 poin.
Namun, Telesandi harus melewati rintangan yang cukup sulit. Pada laga terakhir mereka harus menghadapi tim papan atas Erlangga FA.
"Fokus pemain manjadi evaluasi kami untuk laga pekan depan. Dimana pada pertandingan terakhir babak grup akan menghadapi Erlangga FA," kata Prasetyo.
"Erlangga tentu menjadi laga yang sulit bagi kami, mereka tim papan atas tetapi meraih tiga poin menjadi hal yang mutlak harus kami dapatkan jika ingin memperjuangkan tiket 16 besar Liga TopSkor U-15," ia memungkasi.
Berikut hasil pertandingan Liga TopSkor U-15 2022-2023, Sabtu (10/12/2022):
Igor Cilegon 0 vs 0 Stoni Indonesia
Pencetak gol:-
Telesandi 3 vs 1 GMSA
Pencetak gol
Telesandi: Rama kusuma (5'), Muhammad Ibnu (23'), Haikal D (30')
GMSA: Ousmane (48')
Guns Soccer 0 vs 1 MMJ Tangguh
Pencetak gol
MMJ Tangguh: Robbi Ardiansyah (22')
Bonkar 0 vs 7 Fifa Farmel
Pencetak gol
Farmel: Abdul Malik (12',40'), Haidar Ali (17',20',35'), M. Reza (27'), M. Tegar (29')
Erlangga FA 0 vs 2 Diklat ISA
Pencetak gol
Diklat ISS: Banyu Biru (7'), Dewananda Daffa (15')
ASIOP 8 vs 1 KSM Panongan
Pencetak gol
ASIOP: M. Abdillah (1'), Xavier A (6'), Ibnu Sina (8',19',43'), Zahran K (28'), Isfandyar F (42'), Airlangga R (og)
KSM Panongan: M.Bagas P (12')
Baca juga berita Liga TopSkor lainnya:
Hasil Liga TopSkor U-15: Kejutan Diklat ISA, Tumbangkan Pemuncak Klasemen dan Naik Peringkat
M Darel Valentino Masuk Garuda Select, Liga TopSkor Bandung Termotivasi