- Pemain Hellas Verona, Mattia Zaccagni, dinyatakan positif Virus Corona.
- Zaccagni sudah mengisolasi dirinya sejak 8 Maret 2020.
- Pemain berusia 24 tahun itu menjadi pemain ke-13 di Liga Italia yang terserang virus Corona.
SKOR.id - Pemain Hellas Verona, Mattia Zaccagni, dinyatakan positif tertular virus Corona pada hari Selasa (17/3/2020) malam waktu setempat.
Kabar tentang Mattia Zaccagni positif virus Corona ini disampaikan Hellas Verona melalui laman resmi mereka.
Matti Zaccagni sudah mengisolasi dirinya sejak 8 Maret setelah bertanding melawan Sampdoria.
Zaccagni menjadi pemain pertama dari Hellas Verona yang tertular virus Corona dan menjadi pemain ke-13 di Liga Italia.
Menurut pernyataan klub, sang pemain akan berada dalam masa isolasi hingga 25 Maret dan selanjutnya akan dilakukan pemantauan lebih lanjut.
Baca Juga: Diduga Terjangkit Virus Corona, 10 Pemain Putri Juventus Dikarantina
Pernyataan ini hanya selisih beberapa jam dari konfirmasi pihak Juventus yang menyatakan Blaise Matuidi juga positif Corona.
Blaise Matuidi menjadi pemain kedua yang positif terkena virus Corona setelah Daniel Rugani.
Dari beberapa pemain yang positif Corona, pemain Sampdoria Omar Colley telah dinyatakan sembuh dari virus Corona.
Selain itu, nama-nama yang terpapar virus Corona ada Dusan Vlahovic, Patrick Cutrone, German Pezzella dari Fiorentina.
Lalu ada Manolo Gabbiadini, Morten Thorsby, Albin Ekdal, Antonino La Gumina, Bartosz Bereszynski, dan Fabio Depaoli dari Sampdoria.
Baca Juga: Positif Corona, Rugani Ceritakan Cara Habiskan Waktu Saat Karantina