- Garuda League adalah kompetisi esport terbaru yang ada di Indonesia dengan sistem yang berjenjang.
- Tiga divisi akan menjadi bagian dari Garuda League sebagai kasta kompetisi yaitu Garuda 1, Garuda 2 dan Garuda 3.
- Ada 4 game di liga ini yang dipertandingkan, yaitu PUBG Mobile, Mobile Legends: Bang Bang, Call of Duty Mobile dan Chess Rush.
SKOR.id - Garuda League adalah kompetisi esport terbaru yang ada di Indonesia dengan sistem yang berjenjang.
Tiga divisi akan menjadi bagian dari Garuda League sebagai kasta kompetisi yaitu Garuda 1, Garuda 2 dan Garuda 3.
Berita Esport Lainnya: Tim Dota 2 B8 Lepas Dua Pemainnya
Hingga saat ini sudah ada 3000 lebih slot tim yang telah mendaftar dan bermain.
Turnamen ini mengajak seluruh tim yang ada di seluruh penjuru Indonesia untuk berpartisipasi.
Tidak ada biaya yang dipungut untuk pendaftaran turnamen dengan prize pool lebih dari Rp 6 jt.
Hadiah itu masih akan ditambah dengan penghargaan dan merchandise yang akan dihadiahkan kepada tim yang menduduki puncak klasemen.
Ada 4 game di liga ini yang dipertandingkan, yaitu PUBG Mobile, Mobile Legends: Bang Bang, Call of Duty Mobile dan Chess Rush.
Garuda League merupakan event yang dibuat oleh IESCE (Indonesia Esports Contest Event) www.iesce.id dan disponsori oleh Fun88 www.esportsfun88.com.
Berita Esport Lainnya: 11 Tim Sudah Pastikan diri Tampil di PUBG Mobile World League East 2020
IESCE ingin membuat ekosistem esports dalam negeri menjadi lebih hidup dan mencukupi antusiasme penggiat esports di Tanah Air.
Turnamen Garuda League akan menggunakan sistem online tournament dan pertandingan setiap harinya yang disiarkan secara langsung pada platform Youtube.