- Bupati Yuni Wonda sudah tidak asing dengan penyelenggaraan Liga TopSkor.
- Liga TopSkor Papua disebut bisa menjadi tempat munculnya pemain kelas nasional hingga internasional.
- Kick-off Liga TopSkor U-14 Papua 2022 diundur hingga Februari.
SKOR.id - Apresiasi terhadap penyelenggaraan Liga TopSkor Papua 2022 datang dari Bupati Puncak Jaya, Yunus Wonda.
Hal itu disampaikannya saat berkunjung ke Lapangan SSB Nafri, Sabtu 15 Januari 2022.
Di lapangan tempat akan diselenggarakannya Liga TopSkor Papua musim 2022 itu Bupati Yuni Wonda mengungkapkan kekagumannya atas rencana penyelenggaraan kompetisi usia dini dan usia muda paling bergengsi di Tanah Air tersebut.
“Sebagai kepala daerah yang hobi bola, saya mengapresiasi niat baik yang dilakukan l penyelenggara Liga TopSkor Papua. Karena kompetisi ini lengkap menggelar berbagai tingkatan kelompok umur, yang diawali dengan U-14,” kata Bupati Yuni Wonda.
“Ini langkah baik untuk melahirkan pemain-pemain profesional pada masa mendatang, baik bagi Persipura Jayapura maupun Indonesia. Bahkan di level klub internasional,” ujarnya.
Ia melanjutkan kalau selama ini jika ada kompetisi nasional, baik PSSI maupun Asprov PSSI Papua, tampak kesulitan dalam mendapatkan pemain muda yang andal. Akibatnya mereka hanya mengambil pemain dari sana dan sini.
Itu terjadi karena sering terjadi pengurus sepak bola tidak berupaya melakukan pengembangan pemain sejak usia dini.
Padahal kalau ingin bekerja keras dalam menyelenggarakan pembinaan, hasilnya bisa dinikmati sendiri oleh mereka.
“Saya sudah dengar tentang Liga TopSkor. Tahun kemarin di Papua sudah ada pertandingannya, meski sebatas praliga,” ujar Bupati Yuni Wonda.
Di pihak lain Ketua Pelaksana Liga TopSkor Papua 2022, Guntur Lukas Tjoe,
menuturkan kompetisi sudah disusun dengan format pertandingan dan jadwal mengikuti agenda Liga TopSkor Indonesia.
Artinya mengacu kepada gelaran seri nasional nasional untuk pemain kelahiran 2004, 2006, dan 2008.
“Liga TopSkor Papua U-14 siap digelar dengan peserta 12 tim dari Kota Jayapura dan Kabupaten Jayapura. Sesuai jadwal akan dimulai pada 29 Januari 2022,” ujar Guntur Lukas Tjoe.
“Tapi karena pertimbangan kesiapan dari tim peserta, terutama aspek legalitas misalnya badan hukum atau AD/ART yang menjadi standar Liga TopSkor, maka beberapa SSB masih harus menyiapkan syarat administratif itu," ucapnya.
"Maka Liga TopSkor Papua U-14 2022 diundur hingga Februari mendatang,” ia menambahkan.
Baca juga berita Liga TopSkor lainnya:
Hasil Grup Top Liga TopSkor U-13: Kemenangan Penting Diklat ISA
Pantau Pertandingan, Pemain Liga TopSkor Masuk Radar Tim Muda Persija
Hasil Grup Skor Liga TopSkor U-14: Siaga Pratama Tahan Imbang Pemuncak Klasemen