- Bayern Munchen bisa dinobatkan sebagai Liga Jerman jika liga dihentikan.
- Tempat untuk berkancah di kompetisi Eropa bisa juga langsung ditentukan lewat klasemen yang ada saat ini.
- Liga Jerman musim depan mungkin akan memiliki 22 peserta.
SKOR.id - Bayern Munchen saat ini bertengger di puncak klasemen Liga Jerman berjarak empat poin dengan rivalnya, Borussia Dortmund
The Bavarians bisa langsung menjadi juara Liga Jerman sekarang jika kompetisi liga ditunda hingga akhir musim.
Keputusan ini sedang dipertimbangkan oleh Federasi Sepak Bola Jerman yang akan mengadakan pertemuan pada Senin depan (17/3/2020).
Berdasarkan klasemen sementara juara bisa diberikan kepada Bayern Munchen atau opsi yang lain yaitu tidak ada yang menjadi juara untuk Liga Jerman musim 2019-2020.
Untuk kompetisi Liga Champions dan Liga Europa beberapa tim akan memastikan tempatnya jika yang digunakan adalah klasemen saat ini.
Borussia Dortmund, Red Bull Leipzig, dan Borussia Monchengladbach akan berlaga di kasta tertinggi kompetisi klub Eropa.
Baca Juga: Bek Manchester City Karantina Diri Sendiri untuk Hindari Virus Corona
Bayer Leverkusen dan Schalke 04 akan berjuang di Liga Europa. Juara Piala Liga Jerman atau DFB Pokal tidak akan mendapat tempat di Liga Europa.
Dalam rencana ini, tim dari divisi teratas Liga Jerman tidak akan ada yg terdegradasi musim ini dan dari divisi 2 Liga Jerman diambil empat tim untuk naik ke liga utama Jerman.
Yang berarti di musim depan Liga Jerman memiliki 22 peserta dan empat klub terbawah akan turun kasta.
Baca Juga: Sulitnya Menunda Euro 2020 menjadi Euro 2021