- Aerowolf Limax berhasil merengkuh gelar juara setelah menjadi yang terbaik dari 16 tim yang berlaga di Grand Final.
- Tim berlogo Serigala itu berhasil menjadi juara setelah mengumpulkan 184 poin.
- Aerowolf Limax pun berhak atas hadiah sebesar 20 ribu dolar AS sebagai pemenang dari PMPL Indonesia Season 2.
SKOR.id - Tim PUBG Mobile, Aerowolf Limax berhasil keluar sebagai juara dari PMPL Indonesia Season 2.
Aerowolf Limax berhasil merengkuh gelar juara setelah menjadi yang terbaik dari 16 tim yang berlaga di Grand Final.
Tim berlogo Serigala itu berhasil menjadi juara setelah mengumpulkan 184 poin.
184 poin yang didapat Aerowolf Limax tersebut diraih dari hasil 116 placement poin dan 68 kill poin.
Meski hanya meraih satu kali winner-winner chicken dinner, permainan konsisten Aerowolf Limax membuat mereka meraih gelar juara.
Aerowolf Limax pun berhak atas hadiah sebesar 20 ribu dolar AS sebagai pemenang dari PMPL Indonesia Season 2.
Selain meraih gelar juara PMPL Indonesia Season 2, Aerowolf Limax pun berhak atas satu slot mewakili Indonesia di PMPL SEA Final Season 2.
Aerowolf Limax akan berjuang mewakili Indonesia dengan perwakilan dari negara lain di PMPL SEA Final Season 2.
View this post on Instagram
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Tim PUBG Mobile dari India Terancam Tak Diikutkan ke PMPL South Asia Season 2 https://t.co/DSIESOizZg— SKOR Indonesia (@skorindonesia) September 26, 2020
Berita PMPL Indonesia season 2 lainnya:
Hasil dan Klasemen Grand Final PMPL Indonesia Season 2 Hari Pertama