- Anthony Joshua mengungkapkan saat ini hidupnya di dalam dan luar ring sangat rumit.
- Mantan juara dunia WBO, IBF, dan WBA itu tidak pernah menang sejak 2020 setelah kalah dua kali beruntun dari Oleksandr Usyk.
- Namun, dia bertekad untuk menyelesaikan semua masalah dan kembali fokus untuk naik ring pada 2023.
SKOR.id - Sementara Tyson Fury bersiap untuk pertarungan ketiga dengan Derek Chisora pada bulan Desember mendatang, mantan juara dunia Anthony Joshua tidak dapat melakukan apa-apa selain menonton dari pinggir lapangan.
Dengan laporan yang menunjukkan bahwa tenggat waktu tidak terpenuhi antara Joshua dan Fury, aka Raja Gipsi, AJ - panggilan akrab Joshua - sekarang harus menunggu hingga 2023 untuk kembali ke atas ring, dengan lawan masih harus diputuskan – baik Dillian Whyte dan Deontay Wilder adalah nama yang terus beredar.
Joshua tidak pernah menang sejak 2020, setelah kehilangan dua belas ronde berturut-turut kepada juara WBO, IBF, IBO, WBA, Oleksandr Usyk asal Ukraina, saat ini.
Namun, sementara AJ mungkin saat ini tidak beraksi, tak berarti dia tidak memiliki keinginan untuk mendapatkan kembali gelarnya yang telah terleps dari tangannya.
Faktanya, itu justru menjadi motivasi yang mendorongnya untuk kembali bangkita, tetapi, saat berbicara kepada DAZN, AJ mengakui bagaimana hal-hal yang tidak terkait dengan olahraga tinju sering menghalangi langkahnya.
KEEP HUSTLING ???? pic.twitter.com/Y7IdEdbidT— Anthony Joshua (@anthonyjoshua) October 19, 2022
"Hidup saya rumit," kata Joshua. "Tinju menjadi sedikit rumit bagi saya. Itu mempengaruhi aktivitas saya di atas ring. Jadi saya selalu berusaha untuk menyingkirkan hal-hal itu. Ini sebuah tantangan. Saya hanya mencoba untuk menyelesaikannya tahun ini, jadi tahun depan saya bisa fokus."
“Saya bukan juara dan itu sangat menyakitkan. Jadi saya terus berada di gym untuk membangun kembali dan merestrukturisasi semua yang harus saya lakukan di dalam dan di luar ring."
“Ada banyak hal yang terjadi di luar ring dalam hidup saya yang membuat kehidupan saya di dalam menjadi sangat rumit dan kompleks. Jadi saya hanya perlu menyederhanakan banyak hal di luar ring dan kemudian saya bisa menaruh perhatian penuh di atas ring. Dan begitu saya menyelesaikannya, tahun depan saya akan siap.”
Dibalik dua kekalahan telak, banyak penggemar dan pakar mempertanyakan apakah AJ akan kembali ke atas ring, tetapi dalam semangat juang sejati – yang telah dikenal sepanjang kariernya oleh AJ, petinju berkebangsaan Inggris itu belum menyerah.
“Saya pasti akan berada di atas ring ketika saya berada di atas ring. Saya tidak ingin membuat pernyataan hari ini dan kemudian saya akan disalahartikan. Apa Anda tahu maksud saya? Ketika saya siap, saya akan kembali ke ring.”
Mengenai siapa lawannya, hanya waktu yang akan menjawab.***
Berita Anthony Joshua Lainnya:
Saingan Lama Anthony Joshua, Jarrell Miller, Diizinkan Kembali Bertarung
Pertarungan Super Deontay Wilder Melawan Anthony Joshua di Wembley
Anthony Joshua Meniru Selebrasi Cristiano Ronaldo