- Petarung MMA, Conor McGregor, menjadi atlet dengan penghasilan tertinggi versi majalah Forbes.
- Dalam satu tahun terakhir, Conor McGregor mendapat penghasilan sekitar Rp2,5 triliun.
- Conor McGregor sukses ungguli Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo sebagai atlet dengan bayaran tertinggi.
SKOR.id - Petarung asal Republik Irlandia, Conor McGregor, dinobatkan sebagai atlet dengan bayaran tertinggi versi Majalah Forbes.
Dengan hasil tersebut Conor McGregor berhasil mengungguli bintang olahraga lainnya, seperti Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi, dari segi pendapatan.
Penghasilan McGregor tidak hanya berasal dari Octagon saja, melainkan juga dari bisnisnya.
Dalam satu tahun terakhir, McGregor berhasil meraup pendapatan 127 juta pounds (sekitar Rp2,5 triliun).
Dari pertarungannya, Mc Gregor mendapatkan penghasilan 112 juta pounds dan sisanya dari penjualan saham di perusahaan wiski Proper 12.
McGregor mendapatkan bayaran 15 juta pounds dari Octagon menyusul kekalahannya dalam pertandingan ulang melawan Dustin Poirier pada awal tahun ini.
Di posisi kedua, terdapat Messi sebagai atlet dengan bayaran tertinggi. Pemain Argentina tersebut mendapatkan bayaran 92 juta pounds pada 12 bulan terakhir.
Sementara itu, Ronaldo di posisi ketiga dengan penghasilan 85 juta pounds.
Selain menjual saham perusahaan wiskinya, McGregor aktif dalam beberapa bisnis lainnya. Bisnis lain yang dimiliki petarung MMA tersebut, seperti game DraftKings, game Dystopia: Contes of Heroes, serta merek Root of Fight yang terus berkembang.
Dengan penghasilan tersebut Conor McGregor menjadi petarung MMA pertama yang menempati urutan teratas sebagai atlet dengan bayara tertinggi, sekaligus orang Irlandia pertama.
Daftar atlet dengan bayaran termahal tahun 2021 versi Forbes:
1. Conor McGregor (MMA) - 180 juta dolar AS
2. Lionel Messi (Sepak Bola) - 130 juta dolar AS
3. Cristiano Ronaldo (Sepak Bola) - 120 juta dolar AS
4. Dak Prescott (NFL) - 107.5 juta dolar AS
5. LeBron James (Basket) - 96.5 juta dolar AS
6. Neymar (Sepak Bola) - 95 juta dolar AS
7. Roger Federer (Tenis) - 90 juta dolar AS
8. Lewis Hamilton (Formula 1) - 82 juta dolar AS
9. Tom Brady (NFL) - 76 juta dolar AS
10. Kevin Durant (Basket) - 75 juta dolar AS
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
VIDEO: Novak Djokovic Teriaki Wasit di Tengah Hujan Deras, Ada Apa? https://t.co/TDflwBhwAq— SKOR.id (@skorindonesia) May 12, 2021
Berita Conor McGregor lainnya:
Galau, Conor McGregor Bingung Pilih Beli Manchester United atau Celtic FC