- Petarung asal Russia, Khabib Nurmagomedov ingin menjadikan Islam Makhachev sebagai penerusnya.
- Khabib Nurmagomedov berharap Islam Makhachev menjadi juara baru di kelas ringan UFC pada 2021.
- Islam Makhachev akan menjalani duel melawan Rafael dos Anjos akan berlangsung di Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat, Sabtu (14/11/2020).
SKOR.id - Mantan petarung UFC, Khabib Nurmagomedov memiliki keinginan menjadikan Islam Makhachev sebagai penerusnya.
Khabib Nurmagomedov merencanakan dan menyiapkan agar Islam Makhachev menjadi juara baru di kelas ringan UFC.
Islam Makhachev memang belum menjadi petarung yang kuat dan dikenal luas saat ini.
Namun, dia diketahui sempat mendapatkan pelatihan bertarung dari mendiang Abdulmanap, yang merupakan ayah Khabib Nurmagomedov.
Selama menjalani karier profesional MMA, juara dunia Sambo 2016 ini memiliki catatan pertarungan 18-1.
Selanjutnya, Islam Makhachev akan menghadapi tantangan berat melawan mantan juara kelas ringan UFC, Rafael dos Anjos.
Duel Islam Makhachev versus Rafael dos Anjos akan berlangsung di Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat, Sabtu (14/11/2020).
"Islam Makhachev akan bertarung pada 14 November di Las Vegas melawan mantan juara kelas ringan," kata Khabib Nurmagomedov dikutip dari laman Youtube Russian Today.
Menurut Khabib Nurmagomedov ini adalah kesempatan dan pertarungan yang besar, tentu khususnya untuk Islam Makhachev dan tim.
"Ini acara besar untuk tim kami, seperti kata ayah saya, ketika saya pensiun akan ada juara lain yang datang," ujar Khabib Nurmagomedov.
Khabib Nurmagomedov juga berharap untuk Islam Makhachev dapat menjadi juara kelas ringan UFC pada 2021.
"Kami berencana agar Islam memenangkan pertarungannya dan bertarung lagi sebelum Ramadan 2021 untuk menjadi penantang gelar," ungkap petarung 32 tahun itu.
"Kemudian pada bulan September atau Oktober, dia akan berada di sini (Dagestan) dengan sabuk juaranya," ia menambahkan.
Khabib Nurmagomedov sendiri sudah mengumumkan pensiun dari dunia MMA tepat setelah menang atas Justin Gaethje dalam laga utama UFC 254, Minggu (25/10/2020) dini hari WIB.
Petarung asal Rusia itu mengakhiri karier dengan rekor sempurna 29 laga MMA tanpa terkalahkan, yang mana akan sulit bagi semua orang untuk mengalahkan rekornya.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
PSM Makassar berulang tahun ke-105 pada 2 November 2020.Dikirim oleh Skor Indonesia pada Senin, 02 November 2020
Berita Khabib Nurmagomedov lainnya:
5 Kali Batal, Khabib Nurmagomedov Memang Tak Berjodoh dengan Tony Ferguson
Fan Curhat Pacarnya Selingkuh, Khabib Nurmagomedov Kasih Saran