- Khabib Nurmagomedov dijanjikan sesuatu yang istimewa oleh UFC jika mampu mengalahkan Justin Gaethje pada UFC 254, 24 Oktober 2020.
- Georges St-Pierre dikabarkan jadi kandidat terkuat lawan Khabib Nurmagomedov pada duel berikutnya.
- Khabib Nurmagomedov tidak akan pensiun usai UFC 254.
SKOR.id - Juara kelas ringan UFC, Khabib Nurmagomedov, belum tahu soal masa depannya usai duel versus Justin Gaethje pada UFC 254 di Flash Forum, Yas Marina, Abu Dhabi, 24 Oktober 2020.
Yang pasti, Khabib Nurmagomedov bakal tampil habis-habisan agar mempecundangi Justin Gaethje. Dengan kemenangan, dia punya banyak opsi untuk pertarungan berikutnya.
Dalam sesi Media Day, Jumat (2/10/2020) dini hari WIB, Khabib Nurmagomedov berbicara soal rencana jangka panjangnya dalam olahraga seni bela diri campuran (MMA).
Presiden UFC Dana White sudah menyiapkan sesuatu yang spesial. "Sejujurnya, ini pertanyaan yang sangat bagus," kata petarung asal Dagestan, Rusia tersebut.
"Soal masa depan, saya belum tahu. Lihat saja nanti setelah mengalahkan Justin Gathje (24 Oktober 2020). Yang jelas, UFC sudah menyiapkan sesuatu yang spesial."
Pria berjulukan The Eagle tersebut mengatakan, Dana White berjanji untuk menegosiasikan pertarungan melawan Georges St-Pierre setelah UFC 254 rampung.
Awalnya, banyak orang berspekulasi kalau UFC 254 akan jadi pertarungan terakhirnya di octagon. Namun, Khabib Nurmagomedov tidak mau melakukannya.
UFC sudah menyiapkan hal-hal besar setelah pertarungan dengan Justin Gaethje. Tak hanya Georges St-Pierre, UFC kabarnya sedang membujuk Conor McGregor.
Sudah menjadi rahasia umum, UFC bermimpi kembali mempertemukan Khabib Nurmagomedov dengan The Notorious One, julukan Conor McGregor.
Sebagai informasi, duel pertama Khabib Nurmagomedov vs Conor McGregor pada UFC 229, 2018, jadi laga dengan jumlah pembeli bayar per tayang (PPV) terbanyak sepanjang sejarah.
Tercatat ada 2,4 juta orang yang rela merogoh kocek demi menyaksikan pertarungan ini dari rumah. Dan, hingga saat ini, rekor tersebut belum terpecahkan.
"Dana (White) memberi tahu kalau dia berkomitmen menghadirkan sesuatu yang istimewa. Saya mengatakan tolong wujudkan yang dia maksud," ucap Khabib Nurmagomedov.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Kevin Prince Boateng Tinggalkan Fiorentina Demi ''Reuni'' dengan Silvio Berlusconihttps://t.co/dmauR1NrXL— SKOR Indonesia (@skorindonesia) October 2, 2020
Berita Khabib Nurmagomedov Lainnya:
Islam Makhachev: Hanya Khabib Nurmagomedov yang Bisa seperti Ayahnya
UFC Resmi Rilis Poster UFC 254 yang Merupakan Laga Khabib Nurmagomedov vs Justin Gaethje