- Floyd Mayweather Jr diketahui terus berlatih tinju di sasana miliknya.
- Hal ini memunculkan spekulasi bahwa pria 43 tahun itu akan kembali naik ring.
- Petinju Devin Haney mengatakan Floyd Mayweather Jr masih memiliki kemampuan luar biasa.
SKOR.id – Floyd Mayweather Jr memberikan sinyal dirinya ingin mengikuti jejak mantan juara dunia tinju kelas berat Mike Tyson untuk kembali naik ring.
Indikasi tersebut mencuat setelah anak didiknya, Devin Haney, mengatakan bahwa Floyd Mayweather Jr masih memiliki taji dalam olahraga adu jotos.
Devin Haney, 21 tahun, merupakan petinju juara kelas ringan WBC yang saat ini berlatih bersama Floyd Mayweather Jr.
Menurut Devin Haney, kondisi fisik mantan petinju yang memiliki rekor 50-0-0 (27 KO) itu masih prima meskipun telah lama pensiun.
Berita Tinju Lainnya: Canelo Alvarez Jadi Petinju Hebat Setelah Dikalahkan Floyd Mayweather Jr
Haney merasakannya ketika berlatih bersama mentornya itu selama 40 menit di kamp pelatihan milik Floyd Mayweather.
“Sampai saat ini kami belum membicarakan itu (soal comeback). Maksud saya, dia dalam kondisi akan kembali naik ring? Tentu saja!,” kata Devin Haney.
“Anda tahu, kami berlatih bersama begitu lama. Kami berlatih selama 30, 40 menit tanpa henti,” ia menambahkan.
“Apakah Mayweather siap untuk kembali? Tentu saja. Saya pikir dengan kecerdasan yang dimilikinya, ia bisa kembali. Benar atau tidaknya, saya tidak tahu.”
Floyd Mayweather Jr memang sempat comeback ke ring tinju untuk menghadapi petarung MMA Conor McGregor pada Agustus 2017.
Pertandingan versus McGregor menjadi kali pertama bagi pria 43 tahun itu setelah memutuskan gantung sarung tinju pada 2015.
Setelah itu, mantan juara dunia kelas welter (66,6 kg) tersebut dikabarkan akan kembali melakoni pertandingan.
Namun Floyd Mayweather Jr dengan tegas membantah kabar tersebut. Kecuali mendapatkan bayaran sebesar 600 juta dolar AS (sekitar Rp9 triliun).
Berita Tinju Lainnya: Kisah Big Bear Lake, Kota Kecil Penghasil Bintang Tinju Dunia
Mayweather mengatakan itu hanya rumor. Ia menegaskan telah selesai sebagai petinju dan justru sekarang tengah serius meniti karier sebagai pelatih tinju.
"Tak ada salahnya untuk tetap fit. Bukan untuk tinju. Saya tidak bertinju melawan petinju sama sekali. Saya sudah selesai, saya sudah pensiun," kata Mayweather.
Kendati demikian, Floyd Mayweather mengisyaratkan dirinya mungkin akan kembali mengenakan sarung tinju jika ada tawaran menarik datang.
"Jika saya melihat peluang di mana saya bisa bersenang-senang dan menghasilkan 600 juta dolar AS, mengapa saya tidak mengambilnya?," ujarnya.
"Bahkan jika rematch (versus Conor McGregor) lagi, itu adalah hiburan dan bisnis. Saya tidak bertinju dengan menghadapi petinju," Mayweather menegaskan.