- Sempat ngotot menggelar UFC 249 bergulir di tengah pandemi Covid-19, sikap Dana White akhirnya melunak setelah mendengar saran ESPN dan Disney.
- Meski begitu, Dana White menjanjikan UFC sebagai ajang olahraga pertama yang akan kembali dari masa vakum akibat pandemi Covid-19.
- Presiden UFC ini juga meminta agar petarungnya tak terlalu khawatir karena baginya laga hanya ditunda, bukan dibatalkan.
SKOR.id - Setelah mengupayakan berbagai hal untuk tetap menggelar UFC 249 di tengah pandemi virus corona (Covid-19), Dana White akhirnya harus menyerah dengan keadaan.
Pada Jumat (10/4/2020) WIB, Dana White secara resmi mengumumkan penundaan UFC 249 yang semula dijadwalkan bergulir pada pekan depan.
Dana White yang terus ngotot menggelar UFC 249 akhirnya melunak setelah mendapat saran dari ESPN dan Disney selaku mitra utama bisnisnya.
Baca Juga: Karena Permintaan ESPN dan Disney, Dana White Batalkan UFC 249
“Saya menghormati ESPN. Mereka sudah menjadi rekan bisnis yang luar biasa sejak hari pertama,” kata Dana White.
“Mereka meminta saya untuk mengalah. Jadi, mustahil saya tak menuruti permintaan mereka,” presiden UFC ini menambahkan.
Jika bukan karena ESPN dan Disney, White tampaknya bakal tetap menggelar UFC 249. Bahkan, sebuah pulau pribadi telah disiapkan untuk menyelenggarakan ajang tersebut.
Pria plontos ini juga sudah meminta sejumlah pihak untuk datang ke venue duel. Joe Rogan sebagai komentator, Laura Sanko selaku reporter, dan Brittney Palmer menjadi ring girl.
Dengan kesiapan yang dimiliki, White pun menyebut UFC akan menjadi ajang olahraga dunia pertama yang kembali dari masa vakum akibat pandemi virus corona (Covid-19).
Ia juga menolak jika UFC 249 menyandang status dibatalkan. Kata ditunda menurutnya lebih tepat untuk menggambarkan yang terjadi.
“Kita akan segera bertemu lagi. Kami akan menjadi ajang olahraga pertama yang kembali bergulir,” ucapnya.
“Semua laga yang kalian inginkan akan tetap terjadi. Semua orang bilang laga ini dibatalkan, tidak, laga ini hanya tertunda,” Dana White melanjutkan.
Baca Juga: Eddie Hearn Kritik UFC yang Gelar Laga di Tengah Pandemi Covid-19
Pada kesempatan itu, Dana White juga meminta agar petarungnya tak terlalu khawatir, terutama untuk urusan bayaran.
“Jangan khawatir soal uang, itu akan tetap ada. Kami hanya akan menunda jadwal, sehingga semua pertarungan ini akan tetap terjadi,” White memungkasi.