- Dewa United Esports kembali berhasil meraih gelar juara Piala Presiden Esports 2022 usai mengalahkan Jeet Capital Esports pada pertandingan Grand Final.
- Sekaligus mencatatkan sejarah Dewa United Esports sebagai tim pertama dalam ajang Piala Presiden Esports yang bisa mempertahankan gelarnya.
- Roster Dewa United Esports juga optimis bisa meraih hattrick gelar juara pada musim depan.
SKOR.id - Pertandingan divisi Lokapala pada Piala Presiden Esports 2022 telah usai pada Sabtu (12/11/2022).
Dimana Dewa United Esports kembali berhasil meraih gelar juaranya usai mengalahkan Jeet Capital Esports pada pertandingan Grand Final.
Laga tersebut berakhir dengan skor 2-1 untuk kemenangan bagi Dewa United Esports.
Sekaligus mencatatkan sejarah Dewa United Esports sebagai tim pertama dalam ajang Piala Presiden Esports yang bisa mempertahankan gelarnya.
Selepas laga para roster Dewa United Esports mengungkapkan rasa bahagianya atas gelar juaranya yang kedua ini.
Salah satu roster Dewa United Esports yaitu Annara menyebutkan perbedaan tatkala dirinya menjadi juara pada tahun ini dan tahun sebelumnya.
Dimana menurut Annara raihan gelar juara pada Piala Presiden Esports 2022 ini lebih bermakna karena musuh sudah bisa memberikan perlawanan.
"Kalau yang tahun kemarin kan bener-bener pertama kali jadi seneng banget, kalau yang sekarang lebih bermakna aja karena lebih ada perlawanan," ujar Annara.
Tak hanya itu, roster Dewa United Esports ini juga optimis bisa meraih hattrick gelar Piala Presiden Esports, dimana mereka akan berusaha untuk mempertahankan gelarnya kembali.
"Ya yang pastinya kita akan mempertahankan gelar juara PPE tahun depan, itu sudah pasti," timpal Stoff.
Menurut Matthew Airlangga selaku Wakil Ketua Panitia Penyelenggara, hal tersebut tentunya akan menambah animo masyarakat terkait game Lokapala.
"Kami seneng banget untuk pertama kalinya dalam sejarah Piala Presiden ada juara back-to-back, yang tentunya ini akan memancing animo tim lain pada tahun depan," ujar Matthew Airlangga.
"Itu menimbulkan rasa apakah ada tim yang bisa mengalahkan sang juara bertahan, sang juara bertahan juga sudah antusias dan sudah sangat siap mempertahankan gelarnya," imbuhnya.
Berita Esport lainnya:
NFT Svafvel Yakin Bisa Melejit di IESF World Esports Championship 2022
Faktor Keberhasilan Siam Esports Juarai Piala Presiden Battle of Satria Dewa 2022