- Paquito termasuk hero over power (OP) di permainan Mobile Legends.
- Tak hanya sering dijumpai dalam mode ranked saja namun hero ini juga kerap digunakan di turnamen-turnamen besar.
- Setidaknya ada 5 cara yang bisa dilakukan saat melawan hero Paquito.
SKOR.id - Paquito termasuk hero over power (OP) di permainan Mobile Legends.
Tak hanya sering dijumpai dalam mode ranked saja namun hero ini juga kerap digunakan di turnamen-turnamen besar.
Dengan damage yang besar, kemampuan crowd control yang mengerikan dan mobilitas yang baik, Paquito dapat dengan mudah menumbangkan lawannya.
Meski begitu Skorer tetap bisa melakukan perlawanan saat bertemu dengan hero ini.
Berikut adalah tips yang bisa digunakan saat melawan hero Paquito:
1. Gunakan Hero Counter
Meski terdengar menyeramkan, namun Paquito tetap memiliki hero counter.
Beberapa hero counter yang efektif untuk menyerang Paquito adalah Kaja, Chou, Helcurt, Franco dan Khufra.
Skorer bisa memilih hero dengan skill crowd control dan damage yang mematikan untuk menghentikan Paquito.
2. Jangan Diam di Tempat
Tips kedua saat berhadapan dengan Paquito adalah jangan diam di tempat.
Paquito memiliki serangan yang cepat yang akan membuat Skorer kesulitan untuk bergerak.
Untuk menghindari serangan-serangan tersebut sebaiknya jangan hanya diam di satu tempat saja dan sering-seringlah bergerak.
3. Serang dengan Tim
Selanjutnya, untuk melawan Paquito sebaiknya Skorer melakukan penyerangan bersama-sama dengan tim.
Skill Paquito hanya bisa diarahkan untuk satu hero musuh saja.
Selain itu damage yang diberikan oleh Paquito juga akan lebih besar.
4. Jaga Jarak
Saat berhadapan dengan Paquito, Skorer juga sebaiknya menjaga jarak.
Paquito merupakan hero fighter yang memiliki jangkauan skill yang pendek.
Oleh sebab itu, akan sangat bahaya apabila Skorer tak menjaga jarak dan terkena serangannya.
5. Patahkan Skill Combo Paquito
Terakhir, untuk memenangkan duel melawan Paquito, jangan biarkan semua combo skill nya connect.
Untuk mematahkan combo skill miliknya Skorer bisa menggunakan crowd control, zoning, kiting atau knock.
Dengan begini damage yang akan diberikan Paquito tidak lah besar.
Berita Mobile Legends lainnya:
RRQ Clayyy Sebut Lawan Terberatnya di Midlane MPL Indonesia Season 10
3 Roamer Terbaik di MPL ID S10 Versi RRQ Vyn