- Hari ini, Rabu (24/8/2022) EA dan Respawn Entertainment mengumumkan event terbaru Apex Legends Mobile.
- Event Hyperbeat ini menghadirkan banyak fitur baru yang menarik.
- Sistem Ranked Split baru, Battle Pass baru dan pembaruan sistem utama game juga akan dihadirkan di event ini.
SKOR.id - Hari ini, Rabu (24/8/2022) EA dan Respawn Entertainment mengumumkan event terbaru Apex Legends Mobile.
Event Hyperbeat ini menghadirkan banyak fitur baru yang menarik.
Sistem Ranked Split baru, Battle Pass baru dan pembaruan sistem utama game juga akan dihadirkan di event ini.
Crypto adalah seorang hacker brilian dan ahli enkripsi yang berspesialisasi dalam rahasia.
Aerial drone adalah inti dari kemampuannya, ini akan mengikuti Crypto dan secara otomatis dapat melacak musuh terdekat dengan jangka waktu tertentu.
Drone ini juga bisa menjadi mata-mata untuk menemukan rahasia musuh.
Crypto sendiri memiliki tiga kemampuan utama yakni:
Passive: Neurolink - Bisa mendeteksi musuh dan jebakan oleh Drone pengawas dan akan ditandai dengan skuad dalam jarak 30 meter.
Tactical: Surveillance Drone - Dapat mengirimkan drone yang dapat dikemudikan guna mengawasi lingkungan sekitar.
Ultimate: Drone EMP - Drone akan memicu ledakan EMP yang memberikan kerusakan Shield, memperlambat musuh, dan menonaktifkan jebakan.
Crypto juga memiliki rangkaian Legend Perks yang unik, meliputi:
- Self Destruct: Drone yang dihancurkan meledak setelah 3 detik, memperlambat dan memberikan kerusakan kepada musuh yang terkena ledakan.
- Hidden User: Menjadi semi-transparan saat mengontrol drone.
- System Scan: Drone menunjukkan HP dan armor musuh setelah 3 detik pemindaian.
- Shut Down: Skill Ultimate-mu akan mengurangi HP tetapi tidak dapat menghabisi musuh.
- Lag Bom: Drone-mu dapat meluncurkan bom EMP yang memperlambat dan memberikan kerusakan.
- Salvage Operation: Drone-mu dapat mengambil item.
- Battle Adaptation: Menggunakan Finisher bisa menambahkan 100 poin ke EVO Shield-mu.
- Restart: Menggunakan Finisher dapat langsung memperbaiki drone-mu atau mengurangi cooldown Ultimate-mu sebesar 30%.
- Interrogator: Menggunakan Finisher-mu untuk menemukan lokasi skuad targetmu di minimap.
Event ini juga akan memberikan beberapa update pada Kings Canyon dan akan melakukan reset rank seperti di awal Distortion, mirip dengan reset yang terjadi di awal season.
Berita Esport lainnya:
APEX Legends Mobile Season 2 Siapkan Hero, Map dan Mode Permainan Terbaru
Game Corner: 5 Senjata dengan Kecepatan Tembak Tertinggi di Apex Legends Mobile