- LJ merupakan salah satu dari beberapa pemain yang masih bermain sejak MPL Indonesia Season 1, selain Rekt, Lemon, dan Watt.
- Soal prestasi, LJ adalah pemain dengan gelar juara MPL Indonesia terbanyak, bersanding dengan Lemon.
- Hingga saat ini LJ telah mengoleksi 4 gelar juara MPL Indonesia dengan 3 tim yang berbeda.
SKOR.id - Tepat pada Sabtu (23/7/2022) EVOS Legends mengumumkan bahwa mereka resmi berpisah dengan Maxhill "Antimage" Leonardo dan Joshua "LJ" Darmansyah.
Kabar ini tentunya cukup mengagetkan banyak pihak terutama para penggemar.
Pasalnya Antimage dan LJ merupakan pemain yang berhasil membawa EVOS Legends menjadi juara pada MPL ID Season 7 dan MDL ID Season 5 lalu.
Terkhusus LJ merupakan salah satu dari beberapa pemain yang masih bermain sejak MPL Indonesia Season 1, selain Rekt, Lemon, dan Watt.
LJ juga tercatat pernah membela 4 tim yang berbeda sejak awal karirnya pada 2017 silam.
Tim profesional pertama LJ di MPL Indonesia adalah Team NxL yang dibelanya sejak 2017-2018, hingga akhirnya diakuisisi oleh Aerowolf Pro Team pada 2018-2019.
Kemudian dari Aerowolf Pro Team, LJ berpindah ke RRQ Hoshi dan berhasil mendapatkan berbagai gelar disana.
Hingga akhirnya ia dibeli oleh EVOS Legends pada MPL ID Season 7 lalu bersamaan dengan Antimage.
Tetapi sayang di EVOS Legends dirinya jarang mendapatkan kesempatan bermain hingga membuatnya turun bermain untuk EVOS Icon di MDL Indonesia Season 5.
Bersanding dengan Lemon, LJ juga merupakan pemain dengan gelar juara MPL Indonesia terbanyak dibandingkan pemain lainnya.
Hingga saat ini LJ telah mengoleksi 4 gelar juara MPL Indonesia dengan 3 tim yang berbeda, sedangkan Lemon meraih 4 gelar juara dengan 1 tim saja.
Dirinya mencatatkan diri pernah menjuarai MPL ID Season 1 bersama Team NxL, MPL ID Season 5 dan 6 bersama RRQ Hoshi, serta MPL ID Season 7 bersama dengan EVOS Legends.
Bahkan LJ menjadi satu-satunya pemain yang berhasil mengawinkan gelar juara MPL Indonesia dan MDL Indonesia, hal ini terjadi kala dirinya berhasil menjadi juara MDL ID Season 5 bersama EVOS Icon.
Menurut laman Liquipedia, selama karirnya LJ tercatat mendapatkan taksiran pendapatan dari hadiah turnamen sebesar 124 ribu dollar Amerika atau setara dengan Rp1,8 miliar.
Dan itu masih akan bertambah lagi jika digabungkan dengan gaji pemain profesional, endorse, hingga live streaming.
Berikut ini adalah deretan gelar yang pernah diraih oleh LJ sepanjang karirnya :
2018
Team NxL
- 1st MPL Indonesia Season 1
Aerowolf Pro Team
- 4th MSC 2018
- 5-6th MPL Indonesia Season 2
2019
- 2nd Mobile Star League Season 2
- 2nd Mobile Star League Season 3
- 3rd MPL Indonesia Season 3
2020
RRQ Hoshi
- 2nd MPL Indonesia Season 4
- 1st MPL Indonesia Season 5
- 1st MPLI 4 Nation Cup
- 1st MPL Indonesia Season 6
2021
EVOS Legends
- 1st MPL Indonesia Season 7
- 3rd MSC 2021
- 1st Nimo TV Mobile Legends Arena Season 3
- 3rd MPL Indonesia Season 8
2022
EVOS Icon
- 1st MDL Indonesia Season 5
Berita Mobile Legends lainnya:
Deretan Prestasi Luar Biasa Antimage di Skena Kompetitif Mobile Legends
EVOS Legends Umumkan Perpisahan dengan Antimage dan LJ