- Logo terbaru dari Free Fire ini kemungkinan besar akan hadir pada bulan Juli 2022 mendatang.
- Nantinya pada logo terbaru Free Fire ini akan mengusung tema yang lebih modern dan dinamis.
- Tetapi Garena juga memastikan tidak akan menghilangkan aspek-aspek khas dari logo Free Fire sebelumnya yaitu penggunaan warna kuning keemasan dan hadirnya simbol ikonik pisau belati sebagai pengganti huruf "i".
SKOR.id - Setelah pertama kali rilis pada tahun 2017 lalu, akhirnya Garena mengumumkan mengenai logo terbaru dari game FPS andalan mereka yaitu Free Fire.
Logo terbaru dari Free Fire ini kemungkinan besar akan hadir pada bulan Juli 2022 mendatang.
Nantinya pada logo terbaru Free Fire ini akan mengusung tema yang lebih modern dan dinamis.
Dimana Garena beranggapan bahwa game Free Fire ini akan dinamis dengan pertumbuhan atau evolusi dari komunitas global.
Melansir dari Free Fire Mania, logo terbaru Free Fire ini merefleksikan dan memperkuat identitas Free Fire sebagai game FPS yang menjunjung tinggi "Battle in Style".
Melalui rebrand ini, kami ingin menciptakan art style yang berbeda untuk game Free Fire yang memungkinkan mereka untuk menikmati pengalaman bermain yang lebih hidup dan inklusif” Ungkap Harold Teo selaku Producer Free Fire and Garena.
Maka tak heran jika logo terbaru ini akan erlihat lebih elegan dan penuh semangat.
Tetapi Garena juga memastikan tidak akan menghilangkan aspek-aspek khas dari logo Free Fire sebelumnya yaitu penggunaan warna kuning keemasan dan hadirnya simbol ikonik pisau belati sebagai pengganti huruf "i".
Elemen baru yang akan dihadirkan antara lainnya adalah font yang akan lebih italic yang diberi nama font "Garena Free Fire" yang dirancang oleh ahli tipografi, Akira Kobayshi.
Kemudian nantinya logo Free Fire terbaru akan menggunakan tampilan UI agar desain terasa lebih realistik.
Berita Free Fire lainnya:
Bocoran Bundle Utama Elite Pass Free Fire Season 50
Free Fire Hadirkan Turnamen Khusus Ladies