- Senjata Mac-10 merupakan salah satu senjata jenis SMG di permainan Free Fire.
- Mac-10 sendiri memiliki ukuran yang cukup kecil jika dibandingkan dengan senjata SMG lainnya.
- Setidaknya ada 5 tips yang dapat dilakukan untuk memaksimalkan senjata Mac-10.
SKOR.id - Senjata Mac-10 merupakan salah satu senjata jenis SMG di permainan Free Fire.
Mac-10 sendiri memiliki ukuran yang cukup kecil jika dibandingkan dengan senjata SMG lainnya.
Hal tersebut membuat senjata ini menjadi lebih ringan dan mudah untuk digunakan.
Mac-10 juga memiliki fire rate yang cukup tinggi yakni 75 poin dan menampung 30 peluru.
Untuk memaksimalkan senjata Mac-10 berikut adalah beberapa tips saat menggunakan senjata tersebut.
1. Perhatikan Jarak Tembak
Tips pertama yang harus diperhatikan Skorer saat menggunakan senjata Mac-10 adalah jarak tembak.
Senjata Mac-10 akan lebih maksimal saat digunakan dalam jarak dekat.
Damage yang akan diterima musuh akan lebih besar saat pemain menembakan peluru dalam jarak dekat.
2. Gunakan Strategi Backstab
Mac-10 memiliki damage yang menyakitkan saat digunakan dalam jarak dekat.
Salah satu cara efektif untuk menambah jumlah kill saat menggunakan senjata ini adalah dengan menggunakan strategi backstab.
Backstab sendiri merupakan serangan dari arah belakang yang dapat mengejutkan lawan.
3. Lakukan Trik Jumpshot
Pemain yang menggunakan Mac-10 akan sulit saat berperang dengan jarak jauh.
Oleh karena itu untuk mendekati musuh Skorer bisa menggunakan trik jumphshot untuk menghindari tembakan-tembakan yang mereka berikan.
Dengan melakukan jumpshot pemain tetap bisa menembak musuh dan menyingkirkannya.
4. Gunakan Karakter Jota
Jota memiliki skill pasif bernama Sustained Raids dimana bisa memulihkan HP saat menggunakan senjata SMG dan berhasil melakukan kill.
Senjata Mac-10 sendiri merupakan senjata berjenis SMG sehingga cocok untuk dikombinasikan dengan Jota.
Selain bisa memulihkan HP, saat menggunakan karakter Jota pemain juga akan menerima tambahan damage.
5. Gunakan Attachment
Saat menggunakan attachment, damage dalam senjata Mac-10 menjadi meningkat.
Sebagai rekomendasi Skorer bisa menggunakan beberapa attachment seperti Magazine, Scope maupun Foregrip.
Fungsi dari attachment Foregrip sendiri dapat mengurangi recoil yang dihasilkan sehingga dapat membuat senjata ini lebih terarah.
Berita Free Fire lainnya:
Garena Indonesia Beri Hadiah Rp1 Miliar untuk Timnas Free Fire Indonesia
SEA Games 2021: Timnas Free Fire Indonesia Pulang, Dapatkan Sambutan Meriah