- Reza Arap penuhi panggilan dari Bareskrim Polri.
- Ia menjadi salah satu saksi atas kasus Doni Salmanan.
- Doni Salmanan sendiri pernah memberikan saweran kepada Arap saat melakukan live streaming mencapai Rp 1 miliar.
SKOR.id - Beberapa waktu lalu Reza Arap sempat menggemparkan dunia gamer pasalnya ia menerima donasi sebesar Rp 1 miliar saat melakukan live streaming oleh Crazy Rich Indonesia, Doni Salamanan.
Sayangnya saat ini Doni Salmanan sedang terbelenggu dengan kasus penipuan.
Selain itu ia juga menjadi tersangka berita bohong dan tindak pidana pencucian uang (TPPU).
Menurut polisi, Doni Salmanan seolah bermain trading di Quotex dan meraup miliaran rupiah.
Pernah menjalin komunikasi dan disawer oleh Doni Salmanan, Reza Arap penuhi panggilan polisi.
Reza Arap sendiri telah memberikan kesaksiannya di gedung Bareskrim Polri.
Pada hari sebelumnya, Kamis (16/3/2022) Arap menuliskan kalimat singkat di akun Twitter nya.
"Bareskrim tomorrow ifg," yang artinya ia akan segera mendatangi Bareskrim.
Sebelum kedatangannya ini, beberapa kabar beredar mengatakan jika Arap diminta untuk mengembalikan duit tersebut.
Selain Reza Arap, influencer Arief Muhammad juga datang memenuhi panggilan dari Bareskrim.
Bareskrim tomorrow lfgggg????????????????
— yb (@yourbae) March 16, 2022
Berita Esports lainnya:
Mengenal Doni Salmanan, Sosok Pemberi Donasi Rp 1 Miliar ke Reza Arap
Penuhi Keinginan Vior, EVOS Rekt Lakukan Hal Ini