- Dilansir dari CNBC, petinggi Microsoft yakni Brad Smith mengatakan jika mereka memiliki rencana untuk membawa Call of Duty ke Nintendo Switch.
- Tak hanya Call of Duty saja namun mereka juga berencana untuk membawa beberapa seri terkenal lainnya.
- Meski begitu pernyataan tersebut masih dalam tahap rencana awal.
SKOR.id - Beberapa waktu lalu Microsoft mengakuisisi Activision Blizzard.
Dengan begitu kini Microsoft juga memiliki berbagai rencana yang akan dilakukan dengan Activision.
Salah satunya yang saat ini sedang sering dibicarakan adalah mereka ingin membawa game Call of Duty ke Nintendo Switch.
Dilansir dari CNBC, petinggi Microsoft yakni Brad Smith mengatakan jika mereka memiliki rencana untuk membawa Call of Duty ke Nintendo Switch.
Tak hanya Call of Duty saja namun mereka juga berencana untuk membawa beberapa seri terkenal lainnya.
Ia juga memastikan jika kedepannya game milik mereka akan tersedia di berbagai platform baik Nintendo Switch maupun PlayStation.
Meski begitu pernyataan tersebut masih dalam tahap rencana awal.
Oleh karena itu masih belum bisa dipastikan apakah akan berjalan sesuai rencana atau tidak.
Hal ini bukan menjadi kali pertama untuk seri Call of Duty menuju platform Nintendo Switch.
Beberapa permainan seperti Call of Duty: Black Ops dan Call of Duty: World at War juga sempat ada di konsol Nintendo DS dan Nintendo Wii.
Berita Esports lainnya:
Kata Tiga YouTuber Ini Soal Steam Deck
Sony Luncurkan Situs Resmi PlayStation VR 2