- Bigetron Alpha resmi melepas sang kapten, Jabran ''Branz'' Bagus akhir tahun lalu.
- Usai hengkang dari Bigetron Alpha, ke mana Branz akan berlabuh menjadi misteri.
- Namun baru-baru ini teka-teki ke mana Branz akan bergabung mulai menyeruak ketika pelatih Belletron ERA, Muhammad ''Razeboy'' Farizudin, setelah mengunggah percakapan bersama eks kapten Bigetron Alpha tersebut.
SKOR.id - Misteri masa depan eks pemain Bigetron Alpha, Jabran ''Branz'' Bagus, mulai muncul.
Bigetron Esports mengejutkan penggemarnya dengan mengumumkan kepergian salah satu pemain kunci di tim Mobile Legends, Bigetron Alpha.
Pemain yang dimaksud adalah sang mantan kapten, Jabran ''Branz'' Bagus, yang resmi diumumkan kepergiannya pada 21 Desember 2021.
Usai kabar mengejutkan tersebut misteri ke mana Branz akan berlabuh masih belum terkuak.
Bahkan beberapa petunjuk soal hal tersebut juga seperti tak pernah ada.
Namun baru-baru ini petunjuk malah muncul dari pelatih Belletron ERA, Muhammad ''Razeboy'' Farizudin.
Razeboy baru-baru ini mengunggah percakapannya dengan Branz usai sang pemain resmi pergi dari Bigetron Alpha yang dikutip SKOR Indonesia dari akun Instagram Emak_Moba.
Percakapan tersebut diunggah Razeboy lewat Instagram Story miliknya beberapa waktu lalu.
Dalam unggahan tersebut terlihat Razeboy menjalin komunikasi dengan Branz terkait satu hal.
Akan tetapi di akhir percakapan yang diunggah tersebut, Razeboy memberi kode ke mana Branz akan berlabuh.
''Jangan sombong ya king nanti,'' ujar Razeboy kepada Branz.
''Kalo udah di xxxx,'' ucapnya.
View this post on Instagram
Beberapa huruf terakhir dalam percakapan tersebut sengaja disensor Razeboy dengan ''xxxx''.
Hal tersebut sontak membuat berbagai spekulasi terkait masa depan Branz muncul.
Banyak yang berpendapat bahwa Branz akan berlabuh ke Alter Ego atau GPX.
Banyak pula yang menerka bahwa pemain yang sempat terlibat skandal tahun lalu tersebut akan bergabung dengan RRQ, EVOS, hingga tim MDL Dewa United.
5 Pemain Esport dengan Pendapatan Tertinggi Sepanjang 2021
Klik link untuk baca https://t.co/uLDyh4GEcR— SKOR.id (@skorindonesia) January 1, 2022
Berita esport lainnya: