- IFeL Liga 1 2021 kini telah memasuki hari kedua pekan keempatnya pada Minggu (21/11/2021).
- Persaingan papan atas memperebutkan slot ke playoff semakin ketat hingga pekan keempat ini.
- Salah satunya adalah pertandingan big match antara Barito Putera melawan Arema FC yang menjadi pertandingan pembuka hari kedua ini.
SKOR.id - IFeL Liga 1 2021 kini telah memasuki hari kedua pekan keempatnya pada Minggu (21/11/2021).
Link live streaming hari kedua pekan keempat IFeL Liga 1 2021 bisa diakses pada tautan di akhir artikel.
Persaingan papan atas memperebutkan slot ke playoff semakin ketat hingga pekan keempat ini.
Sebanyak 6 pertandingan seru disajikan pada hari kedua pekan keempat ini.
Salah satunya adalah pertandingan big match antara Barito Putera melawan Arema FC yang menjadi pertandingan pembuka hari kedua ini yang dimulai pukul 11.00 WIB.
Partai ini sekaligus menjadi pertemuan ulangan antara Rommy Hadiwijaya dan Ferry Gumilang seperti di Final PON Papua XX 2021 yang dimenangkan oleh Ferry Gumilang yang saat itu membela kontingen Jawa Barat.
Kemudian Persiraja Banda Aceh akan mendapatkan lawan yang cukup tangguh yaitu Persita Tangerang.
Persiraja sendiri kini sedang kokoh di puncak klasemen setelah mampu menampilkan performa yang cukup stabil hingga pekan keempat ini, sementara lawannya Persita Tangerang masih bercokol di peringkat ke-4 klasemen.
PSS Sleman tentunya akan memanfaatkan hal ini semaksimal mungkin untuk bisa merebut singgasana klasemen IFeL Liga 1 2021.
Pasalnya mereka yang berada di posisi kedua, hanya akan berhadapan dengan Persik Kediri pada hari ini.
Lihat postingan ini di Instagram
Sementara itu, pasca kekalahannya atas PSS Sleman di hari pertama pekan keempat lalu Borneo FC mau tidak mau harus segera bangkit.
Borneo FC harus memenangkan pertandingan melawan Bali United jika ingin naik ke puncak klasemen lagi.
Berikut Link Live Streaming dan Jadwal IFeL Liga 1 Hari Kedua Pekan Keempat:
Minggu, 21 November 2021
11.00 WIB - Barito Putera vs Arema FC
12.30 WIB - PSIS Semarang vs Bhayangkara FC
13.30 WIB - PSS Sleman vs Persik Kediri
14.30 WIB - Madura United vs Persela Lamongan
15.30 WIB - Persiraja Banda Aceh vs Persita Tangerang
16.30 WIB - Bali United vs Borneo FC
Kejuaraan Dunia Esport, IESF World Championship 2022, Akan Berlangsung di Indonesia
Klik link untuk baca https://t.co/HDCCjFdmpg— SKOR.id (@skorindonesia) November 20, 2021
Berita IFeL lainnya:
Klasemen IFeL Liga 1 2021 Pekan Keempat Hari Pertama
Indra Tajusa Resmi Bela Persik Kediri di Sisa IFeL Liga 1 2021