- Setelah sebelumnya bergabung menjadi roster MDL EVOS Icon, Luminaire kini kembali ke EVOS Legends.
- EVOS Icon hanya seperti formalitas saja untuknya agar dapat kembali ke "rumahnya".
- Ia dipastikan akan kembali berlaga di turnamen MPL ID Season 8.
SKOR.id – Pemain andalan EVOS, Luminaire, akhirnya promosi ke EVOS Legends.
Sebelum dipromosikan kembali ke EVOS Legends, Luminaire harus bergabung dan menjadi roster MDL Evos Icon.
Keputusannya untuk kembali menghiasi scene kompetitif ditengah jalan membuatnya sedikit kesulitan.
Hal ini disebabkan oleh sistem yang digunakan MPL yang tidak bisa mengangkat pemain non-roster untuk langsung bergabung.
Menjadi roster MDL Evos Icon adalah sebuah batu loncatan untuk memenuhi persyaratan yang diberikan.
Di ajang MDL, Luminaire hanya bermain satu kali saja saat menghadapi OPI Esports.
EVOS Icon berhasil memenangkan pertandingan dengan skor 2-1.
Sehari setelah debutnya di MDL, nama Luminaire langsung masuk menjadi roster EVOS Legends untuk turnamen MPL.
Perpindahan Luminaire ini sebelumnya sudah di prediksi oleh banyak penggemar.
Pemain bernama asli Ihsan Besari Kusudana memang memiliki peran besar dalam EVOS Legends.
Ia beberapa kali mengantarkan timnya menjadi juara, terakhir, ia berhasil membawa EVOS Legends sebagai juara di MPL ID Season 7 dan menjadi MVP di grand final.
Kini kembalinya Luminaire bisa menjadi kekuatan baru untuk EVOS Legends mengingat saat ini performanya belum konsisten dan untuk pertama kalinya harus mengakui kekalahannya dari RRQ Hoshi pada pertandingan MPL ID Season 8 pekan ketiga hari kedua lalu.
5 Drama Cina Bertema Esports Terpopuler https://t.co/KNWH2Ro7hu
— SKOR.id (@skorindonesia) September 1, 2021
Berita Mobile Legends lainnya:
GPX Dua Terbawah, EVOS Luminaire Beri Pesan Semangat