- Setelah menuai hasil kurang bagus dalam kurun tahun 2020-2021 ini, tim Dota 2 asal Ukraina yaitu Natus Vincere (Na'Vi) memutuskan untuk menonaktifkan semua pemainnya.
- Hal tidak lepas dari tidak lolosnya Natus Vincere ke The International 10 yang menjadi salah satu faktor penyebab dinonaktifkannya semua pemain.
- Aleksey Kucherov selaku COO Natus Vincere juga menyebutkan tim Dota 2 Na'Vi tidak bisa memenuhi ekpektasi tinggi padahal sudah diisi dengan pemain-pemain bintang.
SKOR.id - Setelah menuai hasil kurang bagus dalam kurun tahun 2020-2021 ini, tim Dota 2 asal Ukraina yaitu Natus Vincere (Na'Vi) memutuskan untuk menonaktifkan semua pemainnya.
Hal tidak lepas dari tidak lolosnya Natus Vincere ke The International 10 yang menjadi salah satu faktor penyebab dinonaktifkannya semua pemain.
Dalam sebuah unggahan dari tim Na'Vi di akun Twitter menjelaskan bahwa kegagalan para bintang seperti Roman "RAMZES666" Kushnarev dan Volodymyr "No(o)ne" Minenko membuat pihak manajemen Na'Vi menjadi tidak puas.
Aleksey Kucherov selaku COO Natus Vincere juga menyebutkan tim Dota 2 Na'Vi tidak bisa memenuhi ekpektasi tinggi padahal sudah diisi dengan pemain-pemain bintang.
Sehingga untuk ke depannya pihak manajemen Na'Vi akan merombak keseluruhan tim Dota 2.
Dimana Aleksey Kucherov akan memulainya dengan merekrut sosok manajer yang paham dengan seluk beluk Dota 2 dan kemudian mengembangkan pemain-pemain muda yang masih haus dengan kemenangan.
Aleksey Kucherov sendiri mengakui sudah mendapatkan sosok manajer tersebut dan dalam waktu dekat akan segera diumumkan.
Untuk nasib pemain-pemain non aktif dari Na'Vi kini juga belum menentu, karena pihak manajemen juga masih belum mengonfirmasi apakah akan merekrut pemain baru atau mempertahankan skuad lama.
Let's hear from @xaocCSGO on the current situation regarding the NAVI #Dota2 roster.
????️: https://t.co/uoQZ2uZEQV#navination pic.twitter.com/lDiJNsWV9q— NAVI (@natusvincere) July 23, 2021
Saat ini roster dari Na'Vi diisi oleh Alik "V-Tune" Vorobey, Volodymyr "no[o]ne" Minenko, Roman "RAMZES666" Kushnarev, dan Vladimir "RodjER" Nikogosyan.
Sebelumnya Akbar "SoNNeikO" Butaev juga telah mengundurkan diri dari Na'Vi beberapa waktu lalu, setelah melakukan comeback dari rehat yang ternyata hasilnya kurang baik.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Setelah Dibubarkan, Eks Roster Monochrome Wild Rift Resmi Gabung GBH Esports https://t.co/V1X5ZGUECj— SKOR.id (@skorindonesia) July 25, 2021
Berita Dota 2 lainnya:
Natus Vincere Gagal Lolos TI 10 Usai Kalah di Babak Kualifikasi Zona Eropa Timur
Belum Dua Bulan Comeback, Sonneiko Kembali Hengkang dari Na'Vi