- Tim 100 Thieves dipastikan lolos menuju playoff LCS Summer Split 2021.
- Saat ini mereka berada di puncak klasemen usai menumbangkan Team SoloMid pada Senin(12/7).
- Disisi lain Team SoloMid harus gagal dalam upaya merebut kursi puncak klasemen.
SKOR.id - 100 Thieves dipastikan telah mengamankan tiket menuju playoff LCS Summer Split 2021.
Mereka berhasil mengamankan posisi puncak klasemen berkat kemenangan atas Team SoloMid di laga pekan keenam, Senin (12/7).
Meski sempat tersandung pada dua laga terakhir, mereka masih bertahan di posisi puncak berkat poin yang dimiliki.
Disisi lain Team SoloMid tengah mengalami periode buruk pekan ini dengan kekalahan atas Counter Logic Gaming.
Tentu hal tersebut lantas mematahkan upaya mereka untuk merebut kursi puncak miliki 100 Thieves.
Dengan begitu kini 100 Thieves telah memastikan dirinya untuk lolos ke babak playoff LCS Summer Splt.
Dilansir Dot Esports, setelah memastikan tiket playoff, 100T sekarang akan mengalihkan fokus untuk menyelesaikan LCS Summer Split 2021 dengan menyapu bersih kemenangan.
#100Win @100Thieves (25-11) fight their way back into sole possession of first place in the #LCS as they defeat @TSM. (24-12) pic.twitter.com/oFZrj937NY— LCS (@LCSOfficial) July 11, 2021
Pada pekan ketujuh mendatang, mereka dijadwalkan berhadapan dengan Dignitas, Team Liquid, dan FlyQuest.
Pekan ketujuh LCS Summer Split akan digelar pada Sabtu (17/7/2021).
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Transfer Mobile Legends: Liam Kembali Perkuat RRQ Hoshi https://t.co/GeoQNGg6JP— SKOR.id (@skorindonesia) July 12, 2021
Berita League of Legends lainnya:
Buka Pekan Kelima dengan Memukau, 100 Thieves Duduk di Puncak Klasemen LCS
League of Legends: Rekkles Catat Rekor Kill Terbanyak bersama G2 Esports