- Menjadi pemula harus menjajal banyak senjata agar menemukan yang pas.
- Namun tak semua senjata mudah untuk digunakan.
- Oleh karena itu Skor.id rangkum beberapa senjata yang cocok digunakan pemula dalam permainan Free Fire.
SKOR.id - Item senjata jadi penopang kemenangan dalam permainan Free Fire.
Beberapa senjata yang disediakan tak cukup mudah untuk digunakan oleh pemula.
Oleh karena itu biasanya pemula dalam gim Free Fire akan menggunakan senjata Vector.
Senjata Vector dinilai cukup mudah untuk digunakan oleh pemula karena kemampuan dualnya.
Namun senjata Vector ini terutama dalam Akimbo atau Dual mode hanya bagus untuk jarak dekat.
Untuk pemula yang menyukai pertempuran jarak menengah dan dekat juga direkomendasikan untuk menggunakan senjata MP5 yang penggunaannya terbilang cukup mudah.
Rekomendasi senjata selanjutanya untuk pemula adalah XM8, senjata ini sudah otomatis terpasang dengan attachment scope yang akan membuat pemula dapat membidik dengan lebih akurat.
Selain itu senjata AUG juga bisa jadi pilihan para pemula karena mudah untuk digunakan dan mempunyai statistik yang lumayan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Manfaat Video Game untuk Terapi Pemulihan Kesehatan https://t.co/FFBhza95cB
— SKOR.id (@skorindonesia) June 26, 2021
Berita Free Fire lainnya:
Beberapa Cara Deteksi Keberadaan Musuh Tanpa Skill Pendeteksi di Free Fire
Ancaman di Balik Unduh Free Fire Max yang Belum Resmi Hadir di Indonesia