- Pemain bintang Valorant dari tim Sentinels, Tyson "TenZ" Ngo mengungkapkan beberapa perbedaan antara gaya bermain pemain Valorant Eropa dengan pemain Valorant Amerika Utara.
- Penjelasannya tersebut ia ungkapkan dalam live streaming terbarunya yang dikutip oleh Youtube Valorant News pada Senin (24/5/2021).
- Salah satunya adalah perbedaan mengenai gaya bermain beberapa pemain Valorant menjelang VCT 2021 Masters Reykjavik.
SKOR.id - Pemain bintang Valorant dari tim Sentinels, Tyson "TenZ" Ngo mengungkapkan beberapa perbedaan antara gaya bermain pemain Valorant Eropa dengan pemain Valorant Amerika Utara.
Penjelasannya tersebut ia ungkapkan dalam live streaming terbarunya di Youtube Valorant News pada Senin (24/5/2021).
Pemain Valorant berusia 20 tahun asal Kanada itu menjawab beberapa pertanyaan yang dilontarkan saat sesi tanya jawab live streaming.
Salah satunya adalah perbedaan mengenai gaya bermain beberapa pemain Valorant menjelang VCT 2021 Masters Reykjavik.
Seperti yang diketahui, pemain profesional biasanya akan sering melakukan scrim dengan tim-tim dari luar negeri sebelum menghadapi turnamen besar.
TenZ berpendapat bahwa pemain Valorant Eropa dinilainya lebih pintar dan paham terhadap situasi dalam pertandingan.
"Saya merasa orang Eropa, mereka pasti lebih banyak menggunakan otak mereka dan mereka pasti jauh lebih sabar," kata TenZ.
"Mereka menunggu momen yang tepat, menunggu selama 30 detik itu seperti hal biasa di server Eropa," imbuhnya.
Inilah mengapa banyak sekali orang Eropa yang mempunyai ranked yang bagus.
"Berbeda dengan orang Amerika Utara yang hanya terlihat terburu-buru, tapi setidaknya mereka melakukan itu secara bersama-sama," tegas TenZ.
Selain berpendapat mengenai gaya permainan, TenZ juga mengungkapkan betapa toxic-nya pemain-pemain dari Eropa.
"Orang-orang Eropa lebih toxic saat bermain daripada Amerika Utara," kata TenZ.
TenZ sendiri baru akan bermain dalam VCT 2021 Masters Reykjavik pada 26 Mei 2021 saat Sentinels berhadapan dengan Fnatic.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Jadi Runner-up PMPL SEA Championship Season 3, Microboy Ucap Syukur dan Minta Hal Ini https://t.co/9laORSVyrk— SKOR.id (@skorindonesia) May 24, 2021
Berita Valorant lainnya:
Riot Games Umumkan Format Terbaru VCT Masters Reykjavik 2021