- Dignity of Srikandi akan diselenggarakan kembali pada 27 April 2021.
- EVOS Lynx sudah mempersiapkan diri untuk menghadapi turnamen ini.
- Penggemar ingin Funi ditampilkan untuk membela EVOS Lynx.
SKOR.id - Dignity of Srikandi akan diselenggarakan kembali pada 27 April 2021.
Dignity of Srikandi adalah turnamen Mobile Legends khusus wanita yang diselenggarakan oleh Dignity Esports Project untuk memberi kontribusi bagi perkembangan eSports Indonesia.
Salah satu tim yang sudah mempersiapkan untuk turnamen ini adalah EVOS Lynx.
Menengok dari laman instagram @evosesports yang mengunggah gambar EVOS Lynx Funi, mereka menuliskan jika akan back in action di turnamen Dignity of Srikandi.
Menariknya, di postingan yang menampilkan EVOS Lynx Funi tersebut, banyak penggemar yang menginginkan kehadiran Funi di ajang ini.
EVOS Lynx memang menjadi salah satu tim yang aktif untuk mengikuti turnamen ini.
Lihat postingan ini di Instagram
Namun sayangnya pada turnamen Dignity of Srikandi Season 3, mereka harus tunduk dari Belletron Era dengan skor 1-3.
Tetapi dengan unggahan mereka, dapat dipastikan mereka akan memberikan strategi strategi baru untuk menaklukkan lawan mainnya.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Beda Nasib Dua Divisi Geek Fam ID, Satu Juara yang Lain Keok karena Keadaan https://t.co/yXd5jaMlgf
— SKOR Indonesia (@skorindonesia) April 19, 2021
Berita Esports lainnya:
Recca Esports Dikritik Karena Tayangkan Konten Vulgar
Belajar Mainkan Dota 2, Grandmaster Catur Ini Mengaku Kesulitan