- Penjelasan lengkap Buff dan Nerf hero Mobile Legends pada patch terbaru 1.5.62.
- Patch terbaru 1.5.62 akan dirilis pada Selasa, 16 Maret 2021, meliputi Buff dan Nerf beberapa hero Mobile Legends.
- Bane, Vale, Aurora dan Terizla mendapatkan giliran Buff pada patch kali ini, sedangkan Brody, Silvana, Benedetta, Wan Wan, Johnson, Yi Sun Shin, Esmeralda dapatkan giliran Nerf.
SKOR.id - Jelang usainya season 19 Mobile Legends, game besutan Moonton ini akan segera merilis patch terbaru.
Patch terbaru 1.5.62 akan dirilis pada Selasa, 16 Maret 2021, meliputi Buff dan Nerf beberapa hero Mobile Legends.
Tentu hal ini akan menjadi perubahan besar pada META berikutnya.
Berikut daftar hero yang mendapat giliran Buff pada patch kali ini.
Buff Hero
Bane - Peingkatan statistik damage yang dikeluarkan dan perubahan magic damage pada ultimate-nya.
Vale - Penyesuaian pada skill kedua yaitu berupa pengurangan efek magic damage yang ditimbulkan.
Aurora - Peningkatan statistik magic damage secara drastis dari setiap skill yang dimiliki.
Terizla - Pengurangan cooldown pada ultimate yang dimiliki.
Nerf Hero
Brody - Pengurangan damage output jika Brody membeli item defense.
Silvana - Pengurangan shield yang dihasilkan pada skill kedua.
Benedetta - Pengurangan statis basic attack yang dimiliki.
Wan Wan - Pengurangan damage output dari pasif dan skill kesatu.
Johnson - Saat memasuki mode ultimate, Johnson akan terlihat di mini map untuk beberapa saat.
Lihat postingan ini di Instagram
Yi Sun Shin - Pengurangan efek slow pada skill ultimatenya.
Esmeralda - Pengurangan shield yang ditimbulkan pada skill kesatu dan pengurangan efek durasi ultimate.
Itulah penjelasan lengkap Buff dan Nerf hero pada patch Mobile Legends 1.5.62 yang akan hadir di bulan Maret 2021.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
12 Tim yang Akan Bertarung di FFIM 2021 Spring https://t.co/4gcqPnjhdY— SKOR Indonesia (@skorindonesia) March 15, 2021
Berita Mobile Legends lainnya:
Genflix Aerowolf Sebut RRQ Skylar Belum Siap Tampil di MPL ID Season 7
Komentar Positif Onic Esports Soal Performa Geek Fam ID di Laga MPL ID Season 7