- Salah satu kontestan PMPL Indonesia season 3, Enam Sembilan Esports, resmi mengumumkan rosternya.
- Pengumuman roster tersebut terungkap dari unggahan Enam Sembilan Esports di akun media sosial mereka pada Sabtu (6/3/2021).
- Kelima pemain yang akan membela Enam Sembilan Esports di PMPL Indonesia season 3 adalah Fajrian "Avatar4u" Saputra, Justin "joys" Hanas, Akbar "HulK" Aditya, Angga "ceeeeeb" Setiawan, dan Reva "kangreport" Yanuar.
SKOR.id - Enam Sembilan Esports umumkan roster untuk PMPL Indonesia season 3.
PMPL Indonesia season 3 dikabarkan tak lama lagi akan segera bergulir.
Gosip beredar, kompetisi PUBG Mobile paling bergengsi di Indonesia tersebut akan dimulai pada 10 Maret 2021.
Beberapa tim kontestan juga sudah mulai melakukan finalisasi roster mereka untuk bertarung di PMPL Indonesia season 3.
Salah satu di antaranya adalah tim yang harus berjuang dari PMCO 2021 Spring Split, Enam Sembilan Esports.
Enam Sembilan Esports merupakan satu dari empat tim yang dipastikan akan tampil di PMPL Indonesia season 3.
Ketiga tim lainnya adalah Genesis Dogma GIDS, Voin 2K, dan 21 Esport.
Saat bertarung di PMCO 2021 Spring Split, Enam Sembilan Esports tampil dengan empat pemain, yakni Fajrian "Avatar4u" Saputra, Justin "joys" Hanas, Akbar "HulK" Aditya, dan Anyi.
Enam Sembilan Esports tentu memerlukan tambahan amunisi untuk bertarung di PMPL Indonesia season 3.
View this post on Instagram
Dalam unggahannya baru-baru ini, Enam Sembilan Esports pun memperkenalkan roster terbarunya.
Tiga pemain yang tampil di PMCO 2021 Spring Split tetap dipertahankan ditambah dua pemain yang akan memperkuat tim.
Kedua pemain tersebut adalah Angga "ceeeeeb" Setiawan, dan Reva "kangreport" Yanuar.
Dari kedua nama tersebut sorotan tertuju pada ceeeeeb atau yang dulunya dikenal dengan nama MasGaga.
MasGaga dulunya merupakan pemain NFT Esports sebelum akhirnya memutuskan hengkang pada 1 Februari 2021.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Petinggi EVOS Ungkap Ketidakhadiran LJ di Laga Awal Musim MPL ID Season 7 https://t.co/TzoBvMU3zE— SKOR Indonesia (@skorindonesia) March 6, 2021
Berita PUBG Mobile lainnya:
Pengembang Masih Berupaya Bawa PUBG Mobile Kembali ke India
Transfer PUBG Mobile: ONIC Esports Datangkan Dua Pemain Baru