- Gelaran Dota Pro Circuit Commonwealth of Independent States atau DPC CIS 2021 telah merampungkan pekan kedua.
- Pekan kedua DPC CIS 2021 berlangsung pada 25-31 Januari 2021.
- Natus Vincere (Na'Vi) masih berada di puncak klasemen sementara usai mampu menumbangkan EXTREMUM pada pekan kedua.
SKOR.id - Hasil rangkaian pertandingan Dota Pro Circuit Commonwealth of Independent States atau DPC CIS 2021 telah menuntaskan pekan kedua.
DPC CIS 2021 telah melewati rangkaian pertandingan pekan kedua yang diselenggarakan pada 25-31 Januari 2021.
Divisi 1 masih menjadi milik tim asal Ukraina, Natus Vincere (Na'Vi), dengan koleksi tiga kemenangan dan belum terkalahkan.
Pada pekan kedua, Na'Vi berhasil kembali meraih hasil apik seusai menang 2-1 atas EXTREMUM.
Akan tetapi, posisi Na'Vi masih bisa terancam sebab Virtus.pro masih mengintai setelah mendapatkan kemenangan atas Live to Win yang bercokol di posisi tiga.
Sementara itu, ada lima tim yang memiliki koleksi poin sama. Dua di antaranya adalah Live to Win dan Team Empire dengan raihan satu kemenangan dan satu kekalahan.
Sedangkan tiga lainnya adalah Team Spirit, EXTREMUM, dan NoTechies yang sama-sama memiliki catatan satu kali menang dan dua kali menelan kekalahan.
Di posisi terbawah, menghuni Team Unique dengan catatan dua kali kalah dan belum pernah menang.
Di divisi 2, puncak klasemen dipegang oleh Winstrike Team yang mampu mendapatkan dua kemenangan pada pekan kedua.
Tim-tim unggulan seperti HellRaisers, VP.Prodigy, dan B8 berada di peringkat ketiga, empat, dan lima.
Bahkan Gambit Esports masih kesulitan mendapatkan kemenangan dan harus menghuni dasar klasemen divisi 2.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Hasil FFML Season 3 Divisi 1 Hari Keenam: RRQ Hades Gemilang, EVOS Esports Kembali Terjungkal https://t.co/IV53j780GQ— SKOR Indonesia (@skorindonesia) January 31, 2021
Berita DPC 2021 lainnya:
Rekap DPC China 2021 Pekan Kedua, Vici Gaming Masih Kuat di Puncak
Rekap DPC Europe 2021 Pekan Kedua, Team Secret Rebut Takhta Nigma