- Mobile Legends Professional League (MPL) Indonesia Season 6 telah merampungkan musim reguler kompetisinya.
- Enam tim telah terpilih untuk bertarung memperebutkan gelar juara dalam babak play-off.
- Menuju play-off, Skor.id telah merangkum rapor salah satu kontestan, yakni Genflix Aerowolf, selama berkompetisi dalam musim reguler MPL Indonesia season 6.
SKOR.id - MPL Indonesia Season 6 kini tengah bersiap menjalani babak play-off kompetisinya.
Sebelumnya, delapan kontestan MPL Indonesia Season 6 telah melakoni delapan pekan musim reguler untuk mendapatkan tiket ke babak play-off.
Hasilnya, enam tim berhasil mendapatkan tiket untuk mendapatkan gelar juara kompetisi Mobile Legends terbesar di Indonesia tersebut.
Keenam tim tersebut adalah Alter Ego, RRQ Hoshi, ONIC Esports, Bigetron Alpha, Genflix Aerowolf, dan EVOS Legends.
Untuk itu, Skor.id telah merangkum rapor salah satu dari keenam tim tersebut selama berkiprah dalam musim reguler, yakni Genflix Aerowolf.
Genflix Aerowolf percaya diri bisa tampil baik pada musim reguler MPL Indonesia season 6.
Kepercayaan diri tersebut menjadi modal awal Sang Serigala untuk mendapatkan kemenangan perdananya.
Meski begitu, Genflix Aerowolf harus melewati tiga gim terlebih dahulu sebelum mengamankan kemenangan atas Bigetron Alpha pada hari pertama pekan perdana.
Sayang, cepatnya Genflix Aerowolf mendapatkan kemenangan juga dibarengi dengan kekalahan yang datang langsung kepada mereka.
View this post on Instagram
Adalah ONIC Esports yang langsung memberikan kekalahan perdana bagi Genflix Aerowolf saat keduanya bertemu pada laga pertama hari kedua pekan perdana.
Bahkan, kekalahan tersebut berlanjut hingga pekan kedua sebelum akhirnya Genflix Aerowolf berhasil bangkit pada minggu ketiga saat menghadapi Aura Fire dan RRQ Hoshi.
Meski begitu, tim yang juga diperkuat oleh putra Presiden Republik Indonesia Joko Widodo, Kaesang "Rezim" Pangarep, tersebut harus kembali puasa kemenangan dalam pekan keempat dan kelima.
Puasa tersebut baru bisa dituntaskan setelah Genflix Aerowolf memenangkan duel kontra ONIC Esports dan EVOS Legends pada pekan keenam.
Inkonsistensi menjadi salah satu hambatan Genflix Aerowolf dalam musim reguler MPL Indonesia season 6.
View this post on Instagram
Hal itu dibuktikan dengan hasil dalam dua pekan terakhir yang sama-sama menghasilkan dua kekalahan dan kemenangan dalam empat pertandingan.
Hasil tersebut membuat Genflix Aerowolf tetap berhasil melaju ke babak play-off setelah bertengger di peringkat kelima dengan catatan imbang tujuh kemenangan dan kekalahan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Mengenal Jenis-jenis Sabotage Bagi Impostor Among Us https://t.co/i6IAOl2mww— SKOR Indonesia (@skorindonesia) October 7, 2020
Berita MPL Indonesia Season 6:
Rapor EVOS Legends di Regular Season MPL Indonesia Season 6
Resmi, Ini Jadwal Play-Off hingga Grand Final MPL Indonesia Season 6