- Valorant baru saja mendapatkan update terbarunya, yakni Act II.
- Tentunya dalam update tersebut hadir sejumlah hal-hal baru sebagai fitur musim kedua Valorant tersebut.
- Total terdapat lima fitur terbaru di Valorant Act II kali ini.
SKOR.id - Valorant baru saja kembali mendapatkan update yang cukup besar. Update Valorant tersebut membawa pemain ke musim kedua atau yang disebut dengan Act II.
Dengan update tersebut, sejumlah fitur baru juga ikut di dalamnya. Paling tidak ada lima fitur baru yang terdapat dalam update Valorant Act II yang hadir di Indonesia pada Rabu (5/8/2020) pagi WIB tersebut.
1. Killjoy
Killjoy merupakan agent ke-12 atau terbaru yang dimiliki Valorant. Killjoy merupakan seorang agen wanita yang bertempur dengan robot-robot ciptaannya.
Agen asal Jerman tersebut mewarnai setiap pertempuran Valorant dengan sejumlah skill-nya, yakni Alarmbot, Nanoswarm, Turret, dan skill pamungkasnya, Lockdown.
2. Mode Free for All Deathmatch
Update kali ini juga membawa mode terbaru ke Valorant. Mode tersebut adalah Free for All Deathmatch yang memungkinkan seluruh pemain dalam satu pertandingan saling berhadapan satu sama lain.
Terdapat berbagai macam hal baru dari mode tersebut seperti tak berfungsinya skill, uang yang tak terbatas untuk membeli senjata, dan respawn instan dalam beberapa detik.
3. Glitchpop
Glitchpop merupakan seri skin premium terbaru yang dimiliki Valorant pada update kali ini. Skin bertemakan anime Jepang tersebut merombak penampilan lima senjata, yakni Frenzy, Bulldog, Odin, Judge, dan Pisau.
Pemain dapat membeli skin Glitchpop secara terpisah atau dalam satu paket seharga 8700 poin Valorant yang setara nilainya dengan Rp1 Juta.
4. Battlepass Baru
Kehadiran Act II dibarengi dengan perubahan dalam Battlepass terbaru Valorant. Battlepass tersebut hadir dengan sejumlah hadiah dan skin senjata baru di setiap levelnya yang bisa didapatkan dengan menyelesaikan misi harian atau mingguan.
Total ada tiga skin baru di battlepass Act II kali ini, yaitu Hivemind, Polyfox, dan Red Alert. Pemain dapat meng-upgrade battlepassnya dengan 1000 poin Valorant atau sekitar Rp150 ribu.
5. Ranked
Ada sejumlah perubahan di fitur ranked milik Valorant pada Act II. Sejumlah perubahan itu meliputi Act Rank, Lencana Act Rank, dan tentunya perubahan rank pemain pada Act II. Selain itu, pemain kini juga bisa memamerkan lima pertandingan terbaiknya di Valorant.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Baru Empat Hari, Pendaftar Piala Menpora Esports 2020 Axis Tembus 1.600 Timhttps://t.co/B7VFayeSkm— SKOR Indonesia (@skorindonesia) August 4, 2020
Berita Valorant Lainnya: