- Dota 2 berhasil memecahkan rekor dalam perkembangan total hadiah turnamen terbesarnya, The International 10.
- Total hadiah kompetisi tersebut kini telah menembus angka 10 juta dolar AS (sekitar Rp147 miliar).
- Peningkatan tersebut terus terjadi sejak diluncurkannya battle pass TI 10 pada 25 Mei 2020.
SKOR.id - Dota 2 pecahkan rekor tercepat capai total hadiah Tha International yang menembus 10 juta dolar AS dalam tiga hari.
Para penggemar Dota 2 memang dikenal militan soal urusan battle pass dari tahun ke tahun.
Hal tersebut juga yang terlihat dalam battle pass untuk The International (TI) 10 kali ini.
Pasalnya hanya dalam kurun waktu tiga hari sejak diluncurkan, battle pass TI 10 berhasil menyumbang total hadian yang menembus angka fantastis yakni, 10 juta dolar (sekitar Rp147 miliar).
Catatan tersebut membuat battle pass TI 10 menjadi yang tercepat menembus angka 10 juta dolar.
Berita Dota 2 lainnya: Tim Dota 2 B8 Lepas Dua Pemainnya
Berita Dota 2 lainnya: 24 Jam Battle Pass Meluncur, Hadiah TI 10 Dota 2 Tembus 8 Juta Dolar
Sebelumnya rekor tersebut dipegang oleh battle pass TI sembilan yang berhasil menembus angka 10 juta dolar dalam empat hari.
Valve selaku pengembang Dota 2 memang melibatkan secara langsung para penggemar untuk menentukan besaran total hadiah yang akan diberikan dalam setiap ajang kompetisi terbesar, The International.
Valve setiap tahun akan meluncurkan battle pass The International yang akan menyumbangkan 25 persen hasil penjualannya sebagai total hadiah pemenang kompetisi tersebut.
Sayangnya, pada TI edisi kali ini para penggemar belum diketahui kapan dapat melihat aksi dari para pemain profesional Dota 2 kesayangannya.
Sebab TI 10 yang rencananya digelar di Stockholm, Swedia, telah resmi ditunda akibat wabah virus Corona yang menimpa dunia saat ini.
Berita Dota 2 lainnya: Dota 2 Resmi Luncurkan Battle Pass Terbaru