- Banyak member girlgrup Kpop yang ternyata tidak hanya cantik tetapi juga pandai bela diri dan berstatus pemegang sabuk hitam.
- Amber f(x) dengan penampilan yang tomboy adalah salah satu Kpop idol yang
- Ada juga empat idola lain yang tak cuma berparas cantik tetapi juga pandai bela diri.
SKOR.id - Tak sedikit bintang Kpop yang tidak hanya memiliki keahlian bernyanyi dan menari tetapi juga hal lain seperti bela diri.
Bahkan para anggota girlgrup yang identik dengan penampilan anggun ternyata juga mendalami bela diri bahkan sebelum mereka debut sebagai idola.
Tak sedikit yang telah mengantongi sabuk hitam dan memiliki lisensi sebagai seorang atlet profesional jika tidak terjun ke dunia showbiz.
Berikut ini redaksi Skor.id merangkum lima anggota girlgroup yang ternyata memiliki sabuk hitam olahraga bela diri:
5. Amber f(x)
View this post on Instagram
Member f(x) yang kini fokus sebagai rapper solo ini memang identik dengan gaya tomboy baik di atas maupun luar panggung.
Amber Liu selain jago menyanyi, rap, dan dance juga pemegang sabuk hitam Taekwondo yang diterimanya ketika masih berstatus siswi SMA.
4. Chorong APINK
View this post on Instagram
Chorong adalah salah satu idol putri yang berpeluang besar menjadi atlet nasional Hapkido jika saja tidak debut sebagai anggota APINK.
Sebelum debut, Chorong pernah mengikuti turnamen olahraga seperti International Youth Martial Arts Cultural Exchange.
Anggota APINK lain yang juga mendalami bela diri adalah Bomi dengan sabuk hitam Taekwondo.
3. Chaeyeon IZ*ONE
View this post on Instagram
Kakak dari Chaeryeong ITZY ini selain dancer utama dalam grupnya juga seseorang yang menggeluti dunia bela diri.
Lee Chaeyeon menekuni bala diri khas Korea Selatan, Taekwondo, dan telah memegang sabuk hitam tingkat dua.
2. Jiyeon T-ARA
View this post on Instagram
Berstatus visual dan wajah grup T-ARA, siapa yang menyangka jika Jiyeon adalah salah satu dari sekian banyak idol putri yang mahir bela diri Taekwondo dengan sabuk hitam.
Tidak hanya Jiyeon, anggoa T-ARA lain yang juga mahir bela diri adalah Eunjung.
1. Jeon Somi
View this post on Instagram
Lulusan grup survival IOI yang kini fokus sebagai penyanyi solo ini adalah seorang persona dengan sabuk hitam Taekwondo.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Liliyana Natsir dan Vita Marissa bernostalgia dengan capaian "tidak masuk akal" saat menjuarai China Masters 2007.https://t.co/SoHcyIEGpd— SKOR.id (@skorindonesia) May 4, 2021
Berita Olahraga Lainnya:
5 Idol KPop Kencani Atlet Profesional, Satu Berujung di Pelaminan